Polisi Tembak Mati Bandar Heroin Pakistan

TRANSINDONESIA.CO –  Seorang Warga Negara  Pakistan berinisial SH tewas dalam perjalanan ke rumah sakit setelah ditembak polisi. WN diketahui sebagai bandar narkoba jenis heroin pemasok ke Indonesia ditembak lantaran melawan petugas.

Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Pol Yusri Yunus mengatakan pelaku menyelundupkan heroin dengan cara menaruhnya dalam bungkus susu bubuk untuk mengelabui petugas kepolisian.

“Pelaku menyelundupkan heroin ini dengan menggunakan bungkus susu,” kata Yusri dalam konferensi pers di Mapolda Metro Jaya, Kamis (12/12/2019).

Sementara, Kanit I Subdit I Ditresnarkoba Polda Metro Jaya, Kompol Dokmaralus Marpaung mengatakan terpaksa menembak tersangka penyelundup heroin sebanyak 5 kilogram karena saat ditangkap Kamis (12/12/2019) dinihari, di Mangga Dua Square, Jalan Gunung Sahari, Jakarta Pusat,  melakukan perlawanan.

Menurut Marpaung, tindakan tegas terukur terhadap WN Pakistan itu karena mencoba melawan petugas dan mencoba melarikan diri.

“Tersangka SH, saat dibawa untuk pengembangan untuk menunjukkan komplotannya, mencoba melawan petugas dan mencoba melarikan diri,” katanya.

Setelah diberikan tembakan peringatan dan tidak diindahkan, anggota terpaksa melumpuhkan tersangka dengan tembakan senjata api. Nahas, SH meninggal dalam perjalanan ke RS Polri Kramat Jati.

“Karena melawan, kami beri tindakan tegas terukur. Tersangka meninggal dunia dalam perjalanan ke Rumah Sakit,” pungkas Kompol Dokmaralus Marpaung.[MIL]

Share
Leave a comment