Masyarakat Sorong Papua Sambut Tim Ekspedisi NKRI
TRANSINDONESIA.CO – Tim Ekspedisi NKRI 2016 Koridor Papua Barat Subkorwil-2 Sorong disambut oleh Dosen Universitas Muhammadiyah Sorong Drs Sattu M.Si. dan Tarian Yosim Panca di halaman SMPN 6 Sorong, Papua Barat, Minggu (7/2/2016).
Dosen Universitas Muhammadiyah Sorong Drs Sattu M.Si mengucapkan selamat datang kepada seluruh peserta Ekspedisi NKRI 2016 Koridor Papua Barat Subkorwil-2 Sorong. Ekspedisi NKRI ini telah lama ditunggu-tunggu oleh warga Sorong.
“Sebagai akademisi saya menyimpan harapan besar, karena saya melihat ada semangat dan rasa kekeluargaan yang kuat untuk bersama-sama membangun Papua Barat dari seluruh peserta,” ujarnya.
Sementara itu, Mayor Inf Yongki Malinto selaku Dansubkorwil-2 Sorong mengucapkan rasa terima kasih kepada seluruh masyarakat Distrik Klamono Sorong yang telah menyambut kedatangan kami dengan sangat meriah.
![Masyarakat Sorong Papua melakukan upacara penyambutan Tim Ekspedisi NKRI.[Ist]](http://transindonesia.co/wp-content/uploads/2016/02/TNI-di-Sorong.jpg)
“Untuk kegiatan penjelajahan akan lebih banyak membantu tim Pengabdian Masyarakat di wilayah terpencil,” pungkasnya.[Saf]