Warga Tangkap Pejambret Tas Pelajar

TRANSINDONESIA.CO –  Petugas Polres Metro Jakarta Timur berhasil mencokok seorang bandit jalanan sesaat setelah menjambret tas milik seorang pelajar di depan Sekolah Sevilla, Jalan Pulomas Raya, Jakarta Timur, Jumat (5/1/2016) malam sekira pukul 22.00 WIB.

Kasubbag Humas Polres Metro Jakarta Timur, Kompol Husaima menceritakan, kejadian bermula ketika korban bernama Fithriyah sedang mengendarai sepeda motor di Jalan Pulo Mas. Tak lama pelaku datang dan menarik tas yang ada dipangkuan korban.

“Pelaku mencoba kabur namun tidak berhasil karena diteriaki maling oleh korban. Warga yang ada di sekitar juga langsung mengejar pelaku,” kata Kompol Husaima kepada wartawan, Minggu (17/1/2016).

Ilustrasi
Ilustrasi

Pelaku pencurian itu berinisil ARK, 29 tahun, warga Rawa Tengah, Galur Johar Baru, Jakarta pusat. Selain mencokok ARK, polisi juga mengamankan satu tas merk Victoria Becham, Tab merk Samsung, satu unit sepeda motor Honda Revo B 6213 PLA serta uang senilai Rp425 ribu.

“Kami akan melakukan pengembangan. Apa pelaku ini terlibat tindak pencurian lainnya atau tidak,” jelas Kompol Husaima.

Atas perbuatannya, pelaku dijerat dengan pasal 363 KUHP pencurian dengan pemberatan maksimal ancaman kurungan tujuh tahun.(Min)

Share
Leave a comment