Rupiah Makin Lemah Terhadap Dolar AS

TRANSINDONESIA.CO – Nilai tukar rupiah yang ditransaksikan antarbank di Jakarta pada Senin (25/4/2016) pagi bergerak melemah sebesar 26 poin menjadi Rp 13.220 dibandingkan posisi sebelumnya di posisi Rp 13.194 per dolar AS.

“Dolar AS menguat terhadap mayoritas mata uang di kawasan Asia, termasuk rupiah. Melemahnya harga minyak mempengaruhi laju mata uang komoditas,” kata Ekonom Samuel Sekuritas Rangga Cipta di Jakarta.

Share
Leave a comment