Wapres Harap Konflik Israel-Palestina Dihentikan

TRANSINDONESIA.co | Wakil Presiden Ma’ruf Amin mengharapkan konflik Palestina-Israel yang telah menyebabkan ribuan korban jiwa segera dihentikan. Hal ini ditegaskan Wapres saat memberikan keterangan pers usai menghadiri Sesi Tahunan Organisasi Permusyawaratan Hukum Asia-Afrika (AALCO) ke-61, di Bali, Senin (16/10/2023).

“Saya kira hari ini lebih dari 4.000 orang terbunuh karena [konflik] ini, [sehingga] harus segera dihentikan. Dan, itu saya kira sikap Indonesia selama ini jelas yang selalu membangun perdamaian bukan hanya [di kawasan] Asia-Afrika, tapi juga di dunia,” ujar Wapres.

Lebih lanjut, Wapres menambahkan, konflik Israel-Palestina telah menjadi perhatian serius negara-negara di kawasan Asia dan Afrika. Sehingga, ia mengharapkan AALCO sebagai kelanjutan dari Konferensi Asia-Afrika (KAA) 1955 juga menyerukan hal yang sama untuk menghentikan konflik berdarah tersebut.

“Untuk itu, saya ingin konferensi ini juga menyatakan supaya perang segera dihentikan, karena ini menyangkut masalah kemanusiaan,” katanya.

Menurut Wapres, konflik Israel-Palestina harus diselesaikan secara tuntas sesuai parameter yang disepakati Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB) yakni melalui Two-State Solution atau Solusi Dua Negara. “Upaya menyelesaikan persoalan Israel-Palestina ini [harus kembali] kepada kesepakatan PBB, Two State Solution, yaitu mengenai masalah penyelesaian dua negara, dan ini barangkali yang harus dilakukan,” ujarnya. [rri]

Share
Leave a comment