Aksi Heroik Polisi Bandung Viral di Atas Kap Mobil Dihadiahi Sepeda

TRANSINDONESIA.CO – Aksi heroik anggota Polantas Polsek Cicendo, Polrestabes Bandung, Brigadir Natan yang viral karena naik di kap mobil saat menghentikan pelanggar lalu lintas dihadiahi sepeda oleh Kapolrestabes Bandung Kombes Irman Sugema, Jumat (2t/7/2019).

“Melihat kinerja dari brigadir natan, saya sangat mengpresiasi nya walaupun dalam kondisi tekanan seperti itu menghadapi pelanggar lalu lintas. Tapi yang bersangkutan tetap menahan emosi menjelaskan dengan baik dan melaksanakan tugas penilangannya terhadap pelanggar tersebut tidak dengan emosional, sehingga bisa menjaga bagaimana SOP seorang anggota polisi dalam melaksanakan tugas di lapangan tetap menjaga kode etik kemudian memahami standar operasional prosedur,” ungkap Irman.

Menurutnya, masalah pelanggar dari pengemudi itu sendiri tentunya kita akan kaji dari sisi hukum yang lain.”Kita apresiasi kepada Brigadir Natan yang telah melaksanakan tugas dengan dengan penuh kesabaran dan menahan emosi,” ujarnya yang menghadiahi Brigadir Natan sepeda untuk menambah semangat dalam melayani masyarakat.

Selain hadiah sepeda, Kapolrestabes Bandung sedang rumuskan penghargaan lainnya untuk yang bersangkutan. “Tentunya kita akan mengevaluasi kembali pola kerja anggota di lapangan agar dalam setiap pelaksanaan tugas tetap memperhatikan keselamatan petugas dan masyarakat pengguna jalan. Mari kita salin menghargai dan menghormati sesama pengguna jalan, mengutamakan disiplin berlalu lintas karena keselamatan berlalu lintas penting bagi diri sendiri maupun pengguna jalan lainnya apalagi di era moderen saat ini,” ucapnya.

Sementara, Brigadir Nathan menceritaskan awal mulanya menghentikan laju kendaraan karena melanggar lalu lintas berupa lampu merah. Kemudian mobil yang dikemudikan warga Jakarta Christian Cahyono baru berhenti karena teradang antrean kendaraan akibat lampu merah di perempatan Jalan Pasir Kaliliki-Sukajadi atau Simpang Cokro.

“Warga juga turut membantu untuk menghentikan kendaraan tersebut. Jadi gini, bukan mobilnya berhenti sendiri tapi karena ada rambu lalu lintas terjadi antrean karena antrean itu dia memperlambat laju kendaraannya, dengan dibantu oleh warga dia akhirnya berhenti,” cerita Natan.[IND]

Share
Leave a comment