Kecamatan Setu Bekasi Gelar Apel Ikrar Menetang Radikalisme

TRANSINDONESIA.CO – Untuk Menunjang Kamtibmas di Wilyah Kecamatan Setu, Kabupaten Bekasi, Jawa Barat,  jajaran muspika menggelar apel ikrar bersama “Menentang Radikalisme Terorisme dan Intoleransi” dihalaman Kantor Kecamatan Setu, Rabu (3/2/2016).

“Terimasih dukungan moril kepada masyarakat hingga Polri berhasil menumpas dan mencegah teror atas terjadinya bom Sarinah yang melan korban jiwa,” kata Kapolresta Bekasi Kombes Pol M Awal Chairudin melalui Kapolsek Setu, AKP Agus Rohmat.

Agus Rohmat menyatakan, hal ini merupakan gagasan Kapolresta Bekasi, Kombes Pol M Awal Chairudin, apel ikrar bersama ini bentuk kepedulian kita dalam menciptakan Kamtibmas hingga terwujudnya ketenteraman, keamanan dan kekeluargan antar warga.

Sebelumnya, Camat Setu yang membacakan ikrar tersebut dari Bupati Bekasi, menaruh simpati pada Polri dalam menumpas aksi teror dikawsan Sarinah, Jakarta, pada Kamis (14/1/2016), dan juga menyampaikan bela sungkawa pada korban.

Apel ikrar bersama ini dihadiri Camat Setu, Adeng Hudaya, Danramil/06 Setu Kapt.Inf Budi Waluyo dan  ratusan tokoh agama, pemuda dan masyarakat.

Kapolsek Setu, AKP Agus Rohmat mengawali penandatanganan usai apel ikrar bersama “Menentang Radikalisme Terorisme dan Intoleransi” dihalaman Kantor Kecamatan Setu, Rabu (3/2/2016).[Idh]
Kapolsek Setu, AKP Agus Rohmat mengawali penandatanganan usai apel ikrar bersama “Menentang Radikalisme Terorisme dan Intoleransi” dihalaman Kantor Kecamatan Setu, Rabu (3/2/2016).[Idh]
Setelah komandan apel Ipda Herunanto membubarkan upacara, ditandai dengan pembubuhan tandatangan para pemimpin di Kecamatan Setu dan tokoh, agama, pemuda serta lembaga swadaya masyarakat.

Penanda tanganan spanduk diawali para peserta apel oleh Kapolsek Setu, Danramil/06 Setu, Camat Setu, tokoh agama H Abd Khodir, Ustadz Habibi, Pokdar Setu Gunawan dan Ujang Efendi diikuti seluruh peserta termasuk pelajar Mts dan SMA yang hadir pada acara tersebut.

Dalam penanda tanganan ikrar tersebut, seluruh lapisan masyarakat dari tingkat RT/RW, Kades, beserta komponen masyarakat berikrar menentang radikalesme terorisme dan intoleransi juga turut membubuhkan tanda tangan.[Idh]

Para PNS turut menandatangani ikrar bersama “Menentang Radikalisme Terorisme dan Intoleransi” dihalaman Kantor Kecamatan Setu, Rabu (3/2/2016).[Idh]
Para PNS turut menandatangani ikrar bersama “Menentang Radikalisme Terorisme dan Intoleransi” dihalaman Kantor Kecamatan Setu, Rabu (3/2/2016).[Idh]
Share