Polisi Razia Pedagang VCD/DVD Bajakan di Mall Ambasador

Petugas merazia VCD/DVD bajakan di Mall Ambassador.(Dam)
Petugas merazia VCD/DVD bajakan di Mall Ambassador.(Dam)

TRANSINDONESIA.CO – Aparat Polres Metro Jakarta Selatan merazia perdagangan VCD/DVD Bajakan di ITC Mall Ambassador, Kuningan, Setia Budi, Jakarta Selatan, Kamis (4/6/2015). Razia bermula dari banyaknya laporan masyarakat perihal beredarnya DVD bajakan di mall tersebut.

Dari informasi masyarakat tersebut, petugas berpakaian preman pun melakukan penyelidikan. Satu per satu kios yang menjual VCD/DVD di ITC Mal Ambassador dilakukan pemantauan dan ternyata polisi menemukan beberapa kios penjual kepingan DVD bajakan.

Wakapolres Metro Jakarta Selatan, AKBP Surawan menegaskan, dalam razia ini aparat kepolisian mendapatkan ratusan bahkan ribuan kepingan DVD bajakan. Pihak kepolisian juga mengamankan sedikitnya empat orang pedagang dan bukan pemiliknya. Dua pedagang perempuan berinisal C, 19 tahun, dan D, 19 tahun.

”Mereka bisa dijerat dengan pasal 80 KUHP tentang hak cipta dan hukumannya 2 tahun. Pembuatnya akan terkena hukuman juga,” kata Surawan, Jumat (5/6/2015).

Barang bukti yang diamankan berupa puluhan boks berisi ribuan keping DVD bajakan. Kini empat saksi tengah dimintai keterangannya di Mapolres Metro Jakarta Selatan.

Rencananya polisi akan melakukan razia kembali di pusat perbelanjaan di kawasan Jakarta Selatan. Pasalnya, DVD bajakan itu merupakan tindak kriminal dan telah mencatut hak cipta perfilman internasional dan lokal di mana satu keping DVD bajakan itu ada yang dijual dengan harga Rp5-10 ribu.(dam)

Share
Leave a comment