Samad Ngaku Tak Kenal Feriyani Lim

Feriyani Lim
Feriyani Lim

TRANSINDONESIA.CO – Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), Abraham Samad mengaku tidak kenal Feriyani Lim, wanita cantik yang melaporkan dirinya pada awal Februari atas kasus dugaan pemalsuan dokumen.

“Saya tegaskan, saya tidak mengenal wanita yang bernama Feriyani Lim. Saya juga tidak tahu persis tentang apa yang dituduhkan kepada saya yaitu pemalsuan dokumen,” kata Samad di Gedung KPK, Jakarta, Selasa (17/2/2015).

Menurutnya, alamat rumah dalam kartu keluarga (KK) yang dijadikan bukti pemalsuan dokumen, adalah sebuah rumah toko (Ruko). Samad juga tidak tahu alamat rumah tersebut.

“Oleh karena itu, secara pribadi saya bingung dengan KK yang dimaksud. Karena itu Ruko, sampai detik ini saya juga tidak mengerti dengan tujuan yang disangkakan kepada saya,” pungkasnya.

Kasus dugaan pemalsuan dokumen sendiri terjadi pada 22 dan 23 Februari 2007. Saat itu, Feryani Lim mengajukan permohonan pembuatan paspor ke kantor Imigrasi Kelas I Makassar dengan menggunakan lampiran dokumen berupa KTP beralamat di Jalan Boulevard Ruby II, RT 003/ RW 005, Kelurahan Masale, Kecamatan Panakukang, Makassar.

Dalam dokumen disertakan ijasah SLTP atas nama Feriyani Lim. Kemudian di dalam kartu keluarga terdapat nama kepala keluarga Abraham Samad. Dalam kartu keluarga juga tertulis bahwa Feriyani lahir di Pontianak pada 5 Februari 1986. Nama ayah Ngadiyanto dan ibu, Hariyanti. Di ijazah SLTP atas nama Feriyani Lim juga tertera nama ibu, Mariyanti.

Namun ada dokumen lain dari nama yang sama, Feriyani Lim. Dokumen kartu keluarga itu tertulis alamat apartemen Kusuma Chandra Tower III/22- K Dusun RT 4 RW 1, Kelurahan Senayan.(okz/dod)

Share
Leave a comment