BNI Bank Pertama Berikan Layanan Penuh di LN

Bank dan ATM BNI.(dok)
Bank dan ATM BNI.(dok)

TRANSINDONESIA.CO – PT Bank Negara Indonesia Tbk (BNI) merealisasikan operasional Anjungan Tunai Otomatis (ATM) di Hong Kong. BNI merupakan bank pertama yang memberi layanan di luar negeri secara full access atau layanan penuh.

“BNI menjadi satu-satunya bank asal Indonesia yang mempunyai ATM di luar negeri dan mendapatkan izin mendirikan ATM di luar lokasi kantor cabang,” kata Direktur Utama BNI Gatot M Suwondo dalam siaran persnya di Jakarta, Minggu (24/8/2014).

BNI menempatkan dua  buah ATM di BNI Kantor Cabang Hong Kong. Perseroan juga menempatkan dua buah ATM di BNI Remittance Ltd, yang tak jauh dari Kantor Konsulat Jenderal Republik Indonesia di Hong Kong.

Dua lokasi ini dipilih sesuai dengan pendekatan yang dilakukan BNI ke komunitas Buruh Migran Indonesia (BMI). Di akhir pekan, mereka gemar berkumpul di kawasan Causeway Bay, Hong Kong dan sekitar KJRI. Sehingga, selain dapat bersilaturahmi satu sama lain, mereka juga dapat melakukan transaksi keuangan sesuai kebutuhan dengan cara yang jauh lebih mudah.

Jumlah BMI yang telah memiliki rekening BNI sebanyak 4.000 rekening dan BNI Syariah sebanyak 11.000 rekening. Namun, tidak semua nasabah BNI dan BNI Syariah tersebut sudah memiliki kartu ATM karena sebelumnya belum diperlukan mengingat di Hong Kong belum ada mesin ATM.

“Dengan beroperasinya ATM BNI di Hong Kong, BMI dan warga negara Indonesia lain yang menetap di Hong Kong dapat segera mengajukan permohonan penerbitan kartu ATM agar transaksi keuangannya semakin mudah, kata Gatot.

ATM BNI tersebut merupakan ATM di Luar Negeri pertama yang dioperasikan secara full access (layanan penuh) oleh bank asal Indonesia. ATM ini memiliki fitur yang sama persis dengan ATM BNI di dalam negeri, yaitu transfer ke BNI, pembelian pulsa, dan pembayaran tagihan.

ATM ini hanya dapat melayani transaksi kartu BNI dan BNI Syariah baik kartu Debit maupun kartu Kredit serta melayani penarikan tunai dengan nominal 100 dolar Hong Kong dengan maksimum tarik tunai senilai 3.000 dolar Hong Kong per hari.(rol/lin)

Share
Leave a comment