Kapolres Pimpin Apel Akbar Tiga Pilar Berharap Media Beritakan Kesejukan
TRANSINDONESIA.CO – Kapolres Metro Bekasi, Kombes Pol Asep Adi Saputra, besok Selasa 20 Desember 2016 pimpin apel akbar Tiga Pilar dalam rangka perayaan Natal 2016, Tahun Baru 2017 dan Pilkada Kabupaten Bekasi, Jawa Barat.
“Besok seluruh aparat Tiga Pilar Kabupaten Bekasi apel besar di Stadion Wibawa Mukti yang dihadiri seluruh Muspika Bekasi untuk pengamanan perayaan Natal, tahun baru dan Pilkada,” terang Kombes Pol Asep Adi Saputra didampingi Wakapolres Metro Bekasi AKBP Putu Putra S dalam silaturahmi dan tatap muka jajaran Polres Metro Bekasi dengan media di Cikarang Utara, Senin 19 Desember 2016.
Pada tatap muka dengan awak media, Kaombes Asep berharap dukungan media masa dalam menyampaikan informasi pada publik seperti pemberitaan menyejukan menyambut Pilkada berasa sejuk.
“Ini karena pemberitaan yang sejuk dari media. Berbeda dengan Pilkada DKI Jakarta yang begitu tingginya politik disana,” katanya.
Dihadiri seluruh Kapolsek seperti Kapolsek Cikarang Utara Kompol Puji Hardi, Kompol Babelan AKP M Harahap, Kapolsek Setu AKP Agus Rohmat, Kapolres Cikarang Timur Kompol Liston Marpaung.
Juga tampak hadir Kasi Humas Polsek Setu Aiptu Parjiman, Kasi Humas Polsek Muara Gembong Brigadir Wahyu Purwanto dan para Kasi Humas di jajaran Polres Metro Bekasi yang dikomandoi oleh Kasubag Humas AKP Kunto Bagus.
Dalam kesempatan tersebut, Kombes Asep menyatakan, Polri dan wartawan merupakan profesi yang sama dalam memberikan informasi pada publik.
“Informasi yang baik dapat menjadi masukan yang balik pula pada masyarakat. Karena masyarakat menantikan informasi,” ujarnya.
Kerjasama dengan media dapat memberikan kontribusi pada masyarakat.
“Apalah artinya kinerja Polisi tanpa publik dari media, sebaliknya media tapa Polisi sebagai sumber informasi tidak bisa memberikan informasi pada masyarakat. Jadi Polisi dan media saling keterkaitan dan saling membutuhkan karena itu kerjasama yang baik ini dapat kita tingkatkan,” ujarnya.[ISH]