Skip to content
31 Januari 2026
  • TRANSMARITIM
  • TRANSTEKNO
  • TRANSSPORT
Transindonesia.co

Transindonesia.co

INDONESIA BERDAKWAH

Primary Menu
  • TRANSDAKWAH
  • TRANSMETRO
  • TRANSPOLHUKAM
  • TRANSDUNIA
  • TRANSBISNIS
  • TRANSSPORTS
  • TRANSTEKNO
  • TRANSMARITIM
  • TRANSSUMATERA
  • TRANSJAWA
  • TRANSBALI
  • TRANSNUSA
  • TRANSKALIMANTAN
  • TRANSSULAWESI
  • TRANSMALUKU
  • TRANSPAPUA
Light/Dark Button
  • Home
  • 2026
  • Januari
  • 29
  • Anggota DPR Sebut Pejabat Masih Anggap Korupsi Bagian dari Jabatan

Anggota DPR Sebut Pejabat Masih Anggap Korupsi Bagian dari Jabatan

transindonesia.co 29 Januari 2026 2 minutes read 0 comments
Rikwanto

Anggota Komisi III DPR RI Rikwanto dalam Rapat Kerja Komisi III DPR RI bersama Ketua KPK yang digelar di Ruang Rapat Komisi III, Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Rabu (28/1/2026). Transindonesia.co / Parlementaria

TRANSINDONESIA.CO | JAKARTA – Anggota Komisi III DPR RI, Rikwanto, mengkritik keras adanya persepsi keliru di kalangan pejabat publik yang masih menganggap korupsi sebagai sebuah privilege atau hak istimewa yang melekat pada jabatan. Hal ini dinilai menjadi akar penyebab praktik rasuah terus berulang di Indonesia meski penindakan masif terus dilakukan.

“Ada nuansa bahwa korupsi itu dianggap privilege, dianggap hak. Seolah-olah jabatan itu wilayah saya, dan orang-orang di bawahnya harus memahami itu,” ujar Rikwanto dalam Rapat Kerja Komisi III DPR bersama KPK di Senayan, Jakarta, Rabu (28/1/2026).

Rikwanto menegaskan bahwa anggapan jabatan sebagai wilayah kekuasaan pribadi memicu penyalahgunaan kewenangan yang sistematis di lingkungan birokrasi.

Praktik menyimpang seperti jual beli jabatan dan pengambilan keuntungan tidak sah sering kali lahir dari mentalitas yang menganggap hal tersebut adalah bagian dari kewenangan posisi yang diemban.

“Kalau ada yang tertangkap, yang muncul bukan rasa takut atau kapok, tapi cuma dianggap lagi apes saja. Bahkan ada yang berpikir bagaimana caranya supaya ke depan tidak tertangkap,” ungkap Legislator dari Fraksi Golkar tersebut.

Selain masalah mentalitas, Rikwanto menyoroti rendahnya efek psikologis dari penegakan hukum saat ini.

Menurutnya, penangkapan koruptor sering kali hanya dianggap sebagai nasib buruk (apes), bukannya menimbulkan rasa penyesalan, sehingga tidak memberikan efek jera yang signifikan bagi calon pelaku lainnya.

“Ini yang perlu kita benahi bersama. Bukan hanya soal penindakan, tapi bagaimana mengubah cara pandang dan budaya, sehingga korupsi tidak lagi dianggap wajar atau bagian dari jabatan,” pungkas legislator Dapil Kalsel II ini.

Sebagai penutup, ia mendesak Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) untuk memprioritaskan perubahan budaya dan mentalitas aparatur negara dalam strategi pemberantasan korupsi Tahun Anggaran 2026.

Pendekatan pencegahan harus menyentuh akar permasalahan agar korupsi tidak lagi dianggap sebagai hal yang lumrah dalam sistem pemerintahan. [sfn]

About the Author

transindonesia.co

Administrator

transindonesia, berita indonesia, indonesia aktual, nusantara, metropolitan

Visit Website View All Posts

Post navigation

Previous: Daftar Lengkap Anggota Dewan Energi Nasional yang Dilantik Presiden Prabowo
Next: Rikwanto: Demi Keadilan Hukum, Perkara Penjambretan Sleman Tidak Ada Mens Rea Harus Dihentikan

Trans Stories

Ridwan Kamil Korupsi
1 minute read

KPK Temukan Aktivitas Ridwan Kamil Tukar Uang Miliaran Rupiah ke Asing

transindonesia.co 31 Januari 2026 0
Yaqut Cholil Qoumas
2 minutes read

Kasus Korupsi Haji Rp1 Triliun: Gus Yaqut Tepis Kabar Kedekatan dengan Pemilik Maktour

transindonesia.co 31 Januari 2026 0
Kapolda DIY Nonaktifkan Kapolresta Sleman Buntut Tersangkakan Suami Korban Jambret
2 minutes read

Polda DIY Nonaktifkan Kapolresta Sleman Buntut Tersangkakan Suami Korban Jambret

transindonesia.co 30 Januari 2026 0

TransIndonesia

Angin Kencang Bantul
3 minutes read

Bencana Hidrometeorologi Berbagai Daerah: Tiga Nyawa Melayang, Ribuan Jiwa Terdampak

transindonesia.co 31 Januari 2026 0
Pimpinan OJK Mundur
2 minutes read

Badai Keuangan Nasional: Pimpinan OJK dan Dirut BEI Mundur Massal, Reformasi Total Dimulai

transindonesia.co 31 Januari 2026 0
Kapolri Listyo
2 minutes read

Kapolri Lantik Irjen Sandi Nugroho Jadi Kapolda Sumsel dan Johnny Isir Jabat Kadiv Humas

transindonesia.co 31 Januari 2026 0
Kepala Basarnas, Marsekal Madya TNI Mohammad Syafii
2 minutes read

Update Longsor Bandung Barat: 60 Korban Berhasil Dievakuasi, 20 Orang Masih Hilang

transindonesia.co 31 Januari 2026 0
  • Tentang Kami
  • Pedoman Siber
  • Disclaimer
  • TRANSMARITIM
  • TRANSTEKNO
  • TRANSSPORT
Copyright © 2026 All right Transindonesia.co | ReviewNews by AF themes.