Apriyani/Fadia Melenggang ke Semifinal Malaysia Open 2023
TRANSINDONESIA.co | Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti berhasil melenggang ke semifinal Malaysia Open 2023 Super 1000. Ganda putri Indonesia itu mengalahkan wakil Korea Selatan, Kim So-yeong/Kong Hee-yong di Axiata Arena, Kuala Lumpur, Jumat (13/1/2023) sore WIB.
Apriyani/Fadia menang dua set langsung dengan skor 22-20 dan 21-15. Pada semifinal nanti, mereka akan menghadapi pasangan China unggulan pertama, Chen Qing Chen/Jia Yi Fan.
Apriyani/Fadia memulai pertandingan dengan percaya diri dan langsung memimpin 4-2. Namun Kim/Kong bisa bangkit dengan cepat untuk berbalik unggul 5-4.
Setelah itu, kedua pasangan saling kejar-kejaran angka hingga menginjak angka 8-8. Namun, serangan bertubi-tubi Apriyani/Fadia membuat mereka mendapat tiga poin tambahan untuk mencapai interval pertama dengan keunggulan 11-8.
Usai rehat, Apriyani/Fadia bisa menjaga keunggulan mereka hingga menginjak angka 16-14. Tetapi, beberapa kesalahan mereka buat sehingga lawan berbalik unggul 18-17 sebelum akhirnya skor kembali imbang di angka 20-20.
Untungnya, Prifad bermain sangat baik di poin-poin kritis, dengan variasi serangan bola-bola mendatar dan smash keras. Sehingga berhasil membuat mereka mendapat dua poin tambahan untuk mengamankan gim pertama dengan kemenangan 22-20.
Di gim kedua, pertarungan masih berjalan alot. Kim So Yeoung/Kong Hee Yong sempat unggul 9-6, tapi Apri/Fadia kemudian bisa mengejar untuk menyamakan skor.
Tidak cuma itu, Apri/Fadia bahkan berbalik unggul saat interval gim kedua. Dengan 11-9 lewat laju lima poin secara berturut-turut.
Selepas interval, Apri/Fadia masih gaspol melanjutkan momentum merebut poin. Setelah 10 poin beruntun, barulah laju Apri/Fadia dihentikan lawan dalam keunggulan 16-10.
Keunggulan itu pada akhirnya berhasil dipertahankan Apri/Fadia dan menutup gim kedua dengan skor 21-15. Apri/Fadia menang dua gim langsung untuk memastikan kelolosan ke babak empat besar.[rri]