Pilkades Serentak di Batanghari

TRANSINDONESIA.CO – Pemilihan Kepala Desa (Pilkades) serentak di Kabupaten Batanghari, Provinsi Jambi, tahun ini mengunakan sistim e-voting atau penggunaan teknologi informasi.

Kepala Badan Pemberdayaan Masyarakat dan Pemerintahan Desa (BPMPD) Batanghari, Adnan di Jambi, Jumat mengatakan persiapan Pilkades serentak di Batanghari sudah memasuki tahapan sosialisasi dan tetap dengan sistem e-voting.

Saat ini BPMPD sudah melaksanakan sosialisasi, di Batanghari tetap dengan sistem elektronik voting.

Pilkades.(ilustrasi)
Pilkades.(ilustrasi)

Adnan menjelaskan, dalam tahapan sosialisasi dan pelatihan tekhnis e-voting tersebut melibatkan pihakDinas Kependudukan Catatan Sipil (Dukkcapil) dan Kantor Pelayanan Data Elektronik (PDE) dalam pengadaan barang dan jasa.

Selain itu, Sosialisasi juga sudah dilakukan dengan para Camat dan ketua BPBD serta kepanitiaan Pilkades desa masing-masing.

“Tanggal 18 Maret lalu kita juga sudah sosialisasi dengan tingkat kecamatan dan desa. Rencananya 22 Maret nanti kita akan lounching Pilkades serentak sistim e-voting ini,” katanya menjelaskan.

Dia mengungkapkan, Pilkades serentak tahap pertama di Batanghari akan dimulai 21 Juli 2016 mendatang. Dalam pelaksaannya pihaknya juga bekerja sama dengan Badan Pengkajian dan Penerapan Teknologi (BPPT).

Kabupaten Batanghari kata Adnan adalah daerah yang pertama di Jambi dan nomor sembilan se-Indonesia yang menggelar Pilkades serentak dengan sistim e-voting itu.

Menurutnya, sistem tersebut memberi kemudahan bagi masyarakat dalam memilih dan kemungkinan potensi angka kecurangannya lebih kecil dibandingkan dengan sistem pemungutan suara lewat kertas.

“Pikades ini tidak dipungut biaya sepeser pun karna di anggarkan dari APBD. Hanya pesertanya yang dibatasi, minimal dua orang dan paling banyak lima orang. Untuk desa yang ikut tahapan awal ini ada 33 desa,” katanya menjelaskan.

Sementara untuk persyaratan calon Kades sendiri kata Adnan hampir sama dengan sistim sebelumnya, hanya saja ada beberapa syarat tambahan yang krusial dari daerah.[Ant/Bir]

Share
Leave a comment