Senkom Mitra Polri Bekasi Ikuti Bela Negara

TRANSINDONESIA.CO – Sentra Komunikasi (Senkom) Mitra Polri kembangkan sistem keamanan dan ketertiban masyarakat yang bertumpu pada pengamanan swakarsa melakukan pelatihan dasar SAR (Search and Rescue) dan Bela Negara sebagai peran serta dalam pembangunan dalam rangka mencapai tujuan nasional dalam wadah NKRI.

“Kami sangat meng-apresiasi langkah senkom dan berterimakasih dipercaya sebagai tempat pelatihan kader bela Negara,” kata Komandan Batalyon Armed-7/105 GS, Mayor TNI Dody Suhardiman, SE, MM pada penutupan Diklat Senkom Kota Bekasi, Jawa Barat, Minggu (20/12/2015).

Sebagai salah satu mitra kamtibmas Polresta Bekasi Kota, Senkom mengadakan diklat bela negara bekerja sama dengan TNI yang berlangsung dua hari di Markas TNI-AD Yonarmed-7/105 GS, Rawa Panjang Kota Bekasi, dengan menghadirkan 300 orang peserta.

Senkom Mitra Polri Bekasi ikuti Bela Negara.
Senkom Mitra Polri Bekasi ikuti Bela Negara.

Acara tersebut di hadiri oleh Ketua Umum Senkom Mitra Polri, H.Muhamad Sirot, SH, SIP, Sekjen H.Arif Nurokhim, SH dan kepala Departemen Humas dan antar lembaga Senkom Mitra Polri, Mahar Prastowo, SE.

Menurut Sirot, Senkom yang mengalami perkembangan dengan pesat ini tidak lepas dari dukungan semua pihak, sebagai organisasi dengan anggota yang berasal dari kalangan profesional.

“Senkom menjadi strategis dalam peran sertanya mengirim peserta kader Bela Negara. Karena dengan demikian, peserta yang dikirim mengikuti program bela Negara terdiri dari beragam profesi, baik yang bekerja di sektor swasta, pegawai pemerintah, wiraswasta dan juga pengusaha,” katanya.

Selain itu, pimpinan Senkom pusat membuat kebijakan seperti itu dengan harapan setelah selesai mengikuti diklat ini mereka dapatmenyampaikan dan mengapresiasikan kembali pada lingkungan dimana pesarta itu berasal.

Sementara Kepala Humas, Mahar Prastowo, menyatakan sejak berdiri tahun 2004, Senkom memperluas perannya dalam berbagai bidang sosial kemasyrakatan dalam rangka membantu suksesnya program pemerintah dan membangtu masyarakat dalam segala bidang.

“Dengan tiga klaster yakni, kamtibmas dengan menjadi mitra Polri, kemudian klaster kebencanaan dengan memiliki tim SAR, Serta klaster Bela Negara. Senkom telah membuktikan eksistensinya dengan mendapatkan kepercayaan berbagai pihak baik pemerintah, swasta dan masyarakat luas,” kata Mahar.

Ketua Senkom Kota Bekasi, Moh.Rizal Mahmuddin dalam keterangannya pada para kuli tinta menyampaikan bahwa acara diklat ini walaupun perdana akan terus berkelanjutan dan menjadi program kerja Senkom mitra Polri dimana untuk meningkatkan kerja dan profesionalisme anggotanya.

“Senkom kedepannya akan selalu adakan pendidikan dan latihan. Diklat Senkom yang berlangsung 2hari ini Diisi dengan penyampaianmateri dari PP Senkom dan Tdari TNI. Usai diklat ini rizal juga berharap banyak peserta menjadipelopor dalam menyebarkan semangat bela Negara ke lingkup masyarakat yang lebih luas,” kata Rizal.(Idham)

Share