Lansia Masa Kini Lebih Puas dengan Kehidupan Seksnya

Ilustrasi
Ilustrasi

TRANSINDONESIA.CO – Dibandingkan lanjut usia (lansia) di tahun 1970-an, kakek nenek yang berusia lebih dari 70 tahun di masa kini banyak yang puas dengan kehidupan mereka.

Dari 10 lansia perempuan ada enam orang yang merasakan puas dengan kehidupan bercintanya. Lalu, jumlah yang lebih tinggi pada pria, yakni 7 dari 10 pria merasa kehidupan seksnya kini sangat baik.

Penulis studi, dr Nils Beckman kepuasan seksual ini tak cuma dari frekuensi tapi juga kualitasnya. Jika ditilik dari persentase, lansia perempuan masa kini merasa 62 persen lebih puas dibandingkan tahun 1970-an yang hanya 41 persen. Lalu pada laki-laki, kepuasan hubungan seksual di masa kini capai 71 persen sedangkan dulu hanya 58 persen.

“Rasa sejahtera, keadaan yang nyaman, kondisi fisik yang baik serta kesehatan mental yang tak kalah baik semua itu berkontribusi terhadap kepuasan seksual lansia di masa kini,” terang dr. Beckman seperti dikutip dari NY Daily News.

Selain itu, dr. Beckman juga nyatakan bahwa kehidupan mereka saat kecil. Kesimpulan dr. Beckman, bila dulu mengalami kemiskinan, masalah keluarga, dan hukuman fisik bisa mengurangi hasrat seksual pada usia pertengahan dan tua.(nov)

Share
Leave a comment