Bungkam Espanyol 2-0, Atletico Tempel Madrid

Gelandang Atletico Madrid Tiago Mendes.(rts)
Gelandang Atletico Madrid Tiago Mendes.(rts)

TRANSINDONESIA.CO – Setelah menelan kekalahan dari Valencia dua pekan lalu, Atletico akhirnya mampu melanjutkan tren positif untuk berada di trek perebutan gelar juara La Liga. Menjamu Espanyol di Estadio Vicente Calderón, Ahad (19/10), Atletico berhasil menang dengan skor 2-0.

Dengan hasil ini, Atletico naik ke peringkat empat klasemen sementara La Liga dengan nilai 17, tertinggal lima poin dari pemuncak klasemen Barcelona dan satu angka dari peringkat kedua Real Madrid. Namun posisi Los Rojiblancos ini dapat tergeser ke posisi kelima bila Sevilla berhasil mengalahkan Elche pada Senin (20/10/2014) dini hari nanti.

Sejak peluit pertandingan dimulai, Atletico mampu memberikan tekanan lebih awal. Serangan yang dilancarkan oleh Arda Turan dan Mario Mandzukic mampu membuat lini pertahanan Espanyol cukup kewalahan.

Menguasi jalannya laga hingga 68 persen, Los Rojiblancos akhirnya bisa memecah kebuntuan dua menit jelang bubaran tepatnya pada menit ke-43. Melalui umpan Gabi dari tengah lapangan menuju kotak penalti, Tiago yang telah berada disana berhasil menyundul bola ke sudut gawang Espanyol. Kiper Kiko Casilla tak bisa menjangkau bola tersebut dan gawang Espanyol pun harus akhirnya jebol. Gol pun bertahan hingga babak pertama usai.

Memasuki babak kedua, pelatih Espanyol Segio Gonzalez mencoba untuk mengimbangi serangan Atletico dengan memasukan Alex, Stuani dan Paco Montanes. Sayang meski berhasil memberikan tekanan kepada lini pertahanan Atletico, Espanyol justru kecolongan untuk kedua kalinya.

Berawal dari tendangan penjuru di sisi kiri gawang Espanyol yang di ambil oleh Gimenez. Terjadi kemelut di udara. Bola yang melambung akhirnya berhasil disundul oleh Godin menuju sisi kanan bawah gawang Espanyol.

Bola jatuh di kaki Mario Suarez yang berada tanpa pengawalan. Ia dengan mudah meneruskan si kulit bundar tanpa bisa dihadang Casilla. Skor pun berubah menjadi 2-0 untuk Atletico pada menit ke-71 yang bertahan hingga laga usai.

Susunan Pemain

Atletico Madrid (4-4-2):

Moya; Juanfran, J Gimenez, Godin, Ansaldi; A Turan (A Griezzmann 60′), Gabi, Tiago (Mario Suarez 53′), Koke; R Garcia, Mandzukic (C Rodriguez 85′)

Pelatih: Diego Simeone

Espanyol (4-4-1-1)

K Casilla; J Lopez, Colotto, A Gonzalez, Fuentes; L Vazquez, Canas, S Sevilla, V Alvarez (Paco Montanez 63′); Alex (Sergio Garcia 56′); Caicedo (C Stuani 63′)

Pelatih: Sergio Gonzalez.

Share
Leave a comment