Kuli Bangunan Tewas Tertimpa Besi Cor

      Ilustrasi
Ilustrasi

TRANSINDONESIA.CO – Kuli bangunan tewas tertimpa besi cor setelah tali crane terputus di Proyek PT. Pulau Intan yang sedang  membangun apartemen, Jalan Palbatu, Tebet, Jakarta Selatan, Selasa (11/11/2014) pagi. Jenazah Ade, 59 tahun, asal Cianjur, Jawa Barat, dikirim ke RSCM.

Trans Global

Kecelakaan kerja  tersebut terjadi sekira pukul  09:00 WIB. Petugas Polsek Metro Tebet yang tiba di lokasi sempat dipersulit oleh pengelola gedung untuk mencari data.

Hal tersebut diungkapkan Kapolsek Metro Tebet, Kompol I Ketut Sudarma.”Anggota dipersulit saat lakukan penyidikan, bahkan kita tahu ada kejadian setelah mayatnya dikirim ke RSCM. Sebelumnya korban dikirim ke satu rumah sakit, kami masih memintai keterangan saksi-saksi,” kata Kapolsek.(dam)

Share