Sopir Truk Tewas Diterjang Peluru Nyasar
Saksi ini dengar letusan kecil seperti letusan korek api. Beberapa saat kemudian, saksi melihat korban terjatuh ke arah kanan dan melihat bagian kepala sebelah kiri mengeluarkan darah
TRANSINDONESIA.CO | JAKARTA – Marthen Lay Raga Melolo, sopir truk yang sedang melintas di ruas Tol JORR Km 184 dari Pasar Rebo arah Cilandak, Lebak Bulus, Jakarta Selatan, tewas terkena peluru nyasar, Senin 9 Juli 2018). Peluru itu bersarang di bagian kepala sebelah kiri korban.
Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Pol Argo Yuwono membenarkan adanya kejadian tersebut. “Ya, betul (ada korban diduga kena peluru nyasar),” kata Kabid Humas, saat dikonfirmasi, Selasa 10 Juli 2018.
Kabid Humas mengatakan, kejadian bermula saat korban usai menjemput rekannya di daerah Kampung Rambutan, Jakarta Timur. Sebelum masuk ke dalam tol, korban meminta rekannya untuk mengganti posisi mengendari truk Fuso bernomor polisi B 9849 U yang mengangkut jok bioskop.
Saat masuk ke ruas JORR menuju Lebak Bulus, saksi yang merupakan teman korban mendengar adanya suara letusan kecil. “Saksi ini dengar letusan kecil seperti letusan korek api. Beberapa saat kemudian, saksi melihat korban terjatuh ke arah kanan dan melihat bagian kepala sebelah kiri mengeluarkan darah,” ujar Kabid Humas.
Saksi yang melihat korban tak sadarkan diri langsung panik dan memutuskan untuk membawanya ke rumah sakit Fatmawati, Jakarta Selatan. Namun nahas, korban tidak berhasil diselamatkan. “Korban meninggal dunia tadi pagi sekira pukul 02.00 WIB,” terang Kabid Humas.
Hingga saat ini, polisi masih terus melakukan penyelidikan terkait dugaan kasus peluru nyasar yang menewaskan sopir truk bernama Marthen tersebut.[ISH/TRS]