Skip to content
19 Januari 2026
  • TRANSMARITIM
  • TRANSTEKNO
  • TRANSSPORT
Transindonesia.co

Transindonesia.co

INDONESIA BERDAKWAH

Primary Menu
  • TRANSDAKWAH
  • TRANSMETRO
  • TRANSPOLHUKAM
  • TRANSDUNIA
  • TRANSBISNIS
  • TRANSSPORTS
  • TRANSTEKNO
  • TRANSMARITIM
  • TRANSSUMATERA
  • TRANSJAWA
  • TRANSBALI
  • TRANSNUSA
  • TRANSKALIMANTAN
  • TRANSSULAWESI
  • TRANSMALUKU
  • TRANSPAPUA
Light/Dark Button
  • Home
  • 2026
  • Januari
  • 2
  • Target Pemulihan Jalan Nasional Tercapai Pascabencana Aceh

Target Pemulihan Jalan Nasional Tercapai Pascabencana Aceh

transindonesia.co 2 Januari 2026 (Last updated: 2 Januari 2026) 3 minutes read 0 comments
Pendistribusian logistik melalui jembatan darurat menghubungkan Jorong kayu Pasak Tengah dan daerah Sikabau Jorong Kayu Pasak Selatan, Nagari Salareh Aia, Kecamatan Palembayan, Kabupaten Agam, Aceh, Rabu (10/12/2025). Transindonesia.co /Ist

Pendistribusian logistik melalui jembatan darurat menghubungkan Jorong kayu Pasak Tengah dan daerah Sikabau Jorong Kayu Pasak Selatan, Nagari Salareh Aia, Kecamatan Palembayan, Kabupaten Agam, Aceh, Rabu (10/12/2025). Transindonesia.co /Ist

TRANSINDONESIA.co | JAKARTA – Perbaikan jalan dan jembatan terus dikerjakan sehingga pemulihan pascabencana di Provinsi Aceh dapat segera terwujud. Target penyelesaian kerusakan tercapai pada jalan nasional hingga hari ini, Kamis (1/1/2025).

Badan Nasional Penanggulangan Bencana selaku koordinator Pos Pendamping Nasional merilis target Kementerian Pekerjaan Umum tercapai, yang ditargetkan pada 30 Desember 2025. Sebanyak 13 titik ruas jalan nasional fungsional. Ada dua ruas jalan nasional fungsional melalui jalur alternatif. Seperti akses jalan yang menghubungkan Bireuen-Bener Meriah dengan Bener Meriah-Aceh Tengah, ini dapat dilalui melalui jalur alternatif di jembatan Weihni Enang-Enang dan jembatan Jamu Ujung.

Selanjutnya ruas jalan Genting Gerbang – Simpang Uning yang masih terhambat, namun warga dapat menggunakan jalur alternatif di Jembatan Titi Merah.

Jalur Takengon-Blangkejeren masih dalam proses pemulihan. Namun, mulai dari Banda Aceh ke Medan via jalur timur, Banda Aceh – Nagan Raya hingga Medan via jalur barat, lalu Nagan Raya ke Takengon sudah terhubung.

Kemudian dari Lhokseumawe ke Takengon via jalur KKA juga sudah terhubung. Bireuen ke Bener Meriah, meskipun ada beberapa titik jembatan yang masih dalam proses perbaikan, tetapi ada jalur alternatif sehingga ini fungsional dengan jalur yang menghubungkan dua daerah bisa dilalui. Akses jalan dari Pidie ke Takengon juga sudah terhubung.

Target pemulihan akses jalan nasional tercapai. Dengan pulihnya jalur atau akses darat utama, baik itu jalur lintas timur, lintas tengah dan lintas barat maupun penghubung di antara 3 jalur lintas ini akan mempercepat pemulihan, khususnya sektor energi, kelistrikan dan komunikasi di daerah yang sebelumnya sulit dijangkau, seperti Bener Meriah dan Aceh Tengah.

Sementara itu, jembatan yang mengalami kerusakan sebelumnya dilaporkan sebanyak 16 jembatan telah 100 persen diselesaikan. Rincian jembatan selesai yaitu 12 jembatan fungsional di lokasi eksisting, dan empat jembatan fungsional melalui jalur alternatif, di antaranya Weihni Enang-Enang, Jamur Ujung, Titi Merah dan Krueng Beutong.

Sedangkan titik longsoran yang tercatat pada 361 titik, hingga hari ini (1/1) telah selesai pengerjaan pada 360 titik atau 99,72 persen. Satu titik longsoran yang masih dikerjakan yaitu arah Jembatan Weihni Enang-Enang fungsional melalui jalan alternatif.

Pencapaian sejauh ini tidak terlepas dari kolaborasi dan gotong royong semua pihak. Dengan berangsur-angsur pulih akses jalan dan jembatan, pemerintah mengharapkan pemulihan sektor energi dapat tercapai pada pertengahan Januari ini.

Namun demikian, BNPB tetap mewaspadai potensi yang dapat mengganggu hasil perbaikan yang sudah dilakukan bersama. Perlunya perhatian bersama dalam perbaikan infrastruktur yang selesai tidak terganggu lagi akibat faktor cuaca. Saat ini daya tampung saluran air utama sungai dan drainase primer belum pulih seperti sebelum terjadinya bencana. BNPB tetap melakukan operasi modifikasi cuaca untuk mendukung proses percepatan normalisasi sungai di beberapa titik.

BNPB menilai apabila terjadi hujan dengan intensitas sedang hingga tinggi, ini dapat menyebabkan terjadinya luapan air, seperti yang terjadi beberapa waktu lalu di tiga kabupaten. Hal tersebut dapat berdampak pada hasil pekerjaan perbaikan jalan dan jembatan.

Abdul Muhari, Ph.D. [Kepala Pusat Data, Informasi dan Komunikasi Kebencanaan BNPB]

About the Author

transindonesia.co

Administrator

transindonesia, berita indonesia, indonesia aktual, nusantara, metropolitan

Visit Website View All Posts

Post navigation

Previous: Duka Bencana Awal Tahun, Bener Meriah dan Jayawijaya Diterjang Banjir
Next: 43 Tahun XTC Indonesia: Menegaskan Peran sebagai Inkubator Regenerasi Pemuda Menuju 2045

Trans Stories

Presiden Prabowo Perkuat Kemitraan Strategis Indonesia – Inggris
2 minutes read

Presiden Prabowo Perkuat Kemitraan Strategis Indonesia – Inggris

transindonesia.co 19 Januari 2026 0
Ditresnarkoba Polda Metro Ringkus Pengedar Ribuan Psikotropika di Jagakarsa
2 minutes read

Ditresnarkoba Polda Metro Ringkus Pengedar Ribuan Psikotropika di Jagakarsa

transindonesia.co 19 Januari 2026 0
Tarif Donald Trump
1 minute read

Negara-negara Eropa: Ancaman Tarif AS Rusak Hubungan Transatlantik

transindonesia.co 19 Januari 2026 0

TransIndonesia

Presiden Prabowo Perkuat Kemitraan Strategis Indonesia – Inggris
2 minutes read

Presiden Prabowo Perkuat Kemitraan Strategis Indonesia – Inggris

transindonesia.co 19 Januari 2026 0
Ditresnarkoba Polda Metro Ringkus Pengedar Ribuan Psikotropika di Jagakarsa
2 minutes read

Ditresnarkoba Polda Metro Ringkus Pengedar Ribuan Psikotropika di Jagakarsa

transindonesia.co 19 Januari 2026 0
Wali Kota Bekasi
2 minutes read

Banjir Kota Bekasi Telan Korban Jiwa, Pemkot Siapkan Rp5 Miliar untuk Penanganan Darurat

transindonesia.co 19 Januari 2026 0
Pesan Mendalam Kalemdiklat Polri Prof. Chryshnanda untuk Wisudawan UNSIA: Jadilah Penabur Kebaikan
3 minutes read

Pesan Mendalam Kalemdiklat Polri Prof. Chryshnanda untuk Wisudawan UNSIA: Jadilah Penabur Kebaikan

transindonesia.co 19 Januari 2026 0
  • Tentang Kami
  • Pedoman Siber
  • Disclaimer
  • TRANSMARITIM
  • TRANSTEKNO
  • TRANSSPORT
Copyright © 2026 All right Transindonesia.co | ReviewNews by AF themes.