Innalilahi… Ketua Presidium IPW Neta S Panel Meninggal Dunia

TRANSINDONESIA.CO | Innalilahi wa innailaihi roziun. Ketua Presidium Indonesia Police Watch (IPW) Neta S Pane meninggal dunia setelah sepekan terakhir menjalani perawatan di RS Mitra Keluarga, Kota Bekasi, Jawa Barat.

Almarhum wafat pada Rabu (16/6/2021), pukul 10:40 WIB, dalam usia 56 tahun. Kondisinya sempat kritis, namun beransur-ansur sempat membaik. Rabu pagi tadi kondisi memburuk kembali dan akhir menghembuskan nafas terakhir di Ruang ICU RS Mitra Keluarga Bekasi Barat.

Kabar duka meninggalnya mantan wartawan senior itu dibenarkan anak kedua Neta S Pane, Fajar Pane. “Iya benar, meninggal dunia pukul 10.30 WIB,” ujar Fajar.

Semasa hidupnya Nera S Pane selaku Ketua Presedium IPW dikenal sangat kritis menyeroti kinerja Polri. Neta tidak kenal kompromi jika ada petinggi Polri mau pun anggota polisi yang melakukan tindakan di luar kewenangannya.

Rumah duka di Jalan Lumbu Timur I E RT 02 RW 031 Blok VI, Perumahan Bumi Bekasi Baru, Kelurahan Bojong Rawalumbu, Kota Bekasi. Jenazah langsung di makamkan dari rumah sakit ke TPU Pedurenan Kota Bekasi dengan protokol Covid-19.[mil]

Share