DPRD Jabar Bekali Generasi Millenial Pendidikan Politik
TRANSINDONESIA.CO – Wakil Ketua DPRD Provinsi Jawa Barat, Achmad Ru’yat memberi penjelasan tentang tugas pokok dan fungsi (tupoksi) DPRD kepada siswa siswi SMP/SMA IT Luqman Al Hakim Jampang, Kabupaten Bogor, yang berkunjung ke gedung DPRD Jabar.
Dalam kunjungan para pelajar tersebut, Achmad Ru’yat menjelaskan tupoksi DPRD dan memberikan bekal pendidikan politik bagi generasi millenial tersebut.
“Alhamdulillah kami menyampaikan tentang tugas pokok dan peran fungsi DPRD dan terkait dengan masalah pendidikan politik bagaimana pentingnya para siswa/siswi memahami tentang peran dan fungsi negara hadir dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat untuk membangun serta menciptakan rasa aman” kata Achmad Ruyat kepada wartawan di Lobby Ruang Paripurna Gedung DPRD Jabar Kamis (6/2/2020). [nal]