Digrebek Polsek Medan Baru, Bandar Sabu Kampung “Narkoba” Sejahtera Terjun Ke Sungai

TRANSINDONESIA.CO – Bandar narkotika jenis sabu sabu berinisial DM (28) warga Kampung Sejahtera, Jalan Zainul Arifin, Kecamatan Medan Petisah, Kodya Medan, Sumatera Utara, dibekuk petugas Polsek Medan Baru, Polrestabes Medan Polda Sumatera Utara, Rabu (6/11/2019) malam.

Kanit Reskrim Polsek Medan Baru, Iptu Philip A Purba mengakatan penggerebekan berawal dari info masyarakat di salah satu runah di Kampung Sejahtera dijadikan tempat mengkonsumsi sabu. Kemudian menindaklanjutinya ke TKP (tempat kejadian perkara).

Hasilnya petugas menangkap DM yang mencoba melarikan diri dengan cara melompat ke sungai. Saat digeledah dari tangan tersangka didapati satu plastik kecil berisi sabu siap edar.
Tak hanya itu petugas juga menemukan 4 alat isap sabu dan belasan plastik pembungkus narkoba dari rumah tersangka.

“Penggerebekan kampung narkoba di Kampung Sejahtera berkat info warga yang mengatakan jika rumah tersangka dijadikan tempat transaksi dan memakai narkoba. Saat kita grebek tersangka berusaha melarikan diri dengan melompat ke sungai dan berhasil kita amankan beserta barang bukti satu paket narkoba dan 4 alat isapnya,” kata Philip.[SUR]

Share