Jakarta Keren, Besok Karnaval Jakarta Langit Biru

TRANSINDONESIA.CO – Pemprov DKI Jakarta inisiasi karnaval kendaraan listrik berkolaborasi dengan PT Perusahaan Listrik Negara (PLN) dan PT. MNC (INews TV), digelar terbuka untuk umum, Ahad (27/10/2019).

Karnaval ini bertujuan untuk mengkampanyekan kendaraan ramah lingkungan, demi mengurangi jumlah karbon di Jakarta (langit biru).

Bakal ada 7 jenis kendaraan listrik yang ikut memeriahkan, seperti sepeda listrik, motor listrik, bajaj listrik, otoped, mobil listrik, taksi listrik, dan bus listrik.

Selain bisa menikmati karnaval, kamu juga bisa lihat pameran kendaraan listrik, test ride motor-otoped listrik, hiburan dari penampilan musik The Dance Company dan masih banyak lagi.[ESO]

Share