Susu Sapi LIPI Cibinong Mulai Diminati Konsumen
TRANSINDONESIA.CO – Susu sapi bagi masyarakat untuk menambah kebutuhan gizi bagi tubuhnya sangatlah penting. Susu yang sering kita temui dalam bentuk kemasan kaleng, kemasan botol dan kemasan kotak kardus yang tersebar di berbagai warung warung tradisional dan modern tetapi sangat disayangkan kebutuhan masyarakat akan susu segar sapi yang alami jarang didapatkan.
Padahal, kandungan gizinya lebih tinggi dari susu kemasan. Di wilayah Kecamatan Cibinong, Kabupaten Bogor, Jawa Barat, terdapat sebuah Lembaga Penelitian Ilmu Pengetahuan Indonesia (LIPI).
Didalam lokasi LIPI, terdapat peternakan sapi terpadu dan divisi plasma nutfah. Selain sebagai tempat riset dan penelitian tanaman dan ternak, lembaga tersebut juga memproduksi susu sapi segar.
Pembutan susu LIPI Cibinong hygenisnya yang dibuat tangan-tangan tenaga pekerja yang handal.
Produksi susu segar tersebut dapat memenuhi kebutuhan masyarakat Cibinong dan sekitarnya. Dengan berbagai produk unggulan susu sapi segar baru diperas dibuat dalam kemasan susu yoghurt, yoghurt stick, kefir dan minuman susu variasi.
Banyak pedagang susu keliling yang mengambil produk susu dari LIPI bahkan diantaranya berasal dari wilayah Kabupaten Bogor, seperti Tangerang, Banten, yang sengaja datang ketempat tersebut khusus membeli produk susu yoghurt untuk dijual kembali.
Memang harga susu sapi di peternakan LIPI tergolong murah terjangkau bermasyarakat. Produk susu sapi LIPI memberikan peluang peningkatan kesejahteraan usaha berdagang bagi masyarakat disekitarnya..
Ada yang tertarik? Silahkan langsung datang ke Puslit Lipi Cibinong.[DAY]