Tuan Rumah Liverpool Dibantai 0-1 MU
TRANSINDONESIA.CO – Gol pertama Wayne Rooney ke gawang Liverpool sejak tahun 2005 lalu berhasil mengantarkan Manchester United naik ke peringkat lima klasemen sementara Liga Primer.
Tuan rumah Liverpool memiliki banyak peluang termasuk ketika tendangan Emre Can -sudah berhadapan dengan kiper David de Gea- berhasil ditepis ke luar gawang.
Para pemain United praktis tidak mendapat peluang untuk menembak ke arah gawang Liverpool, sementara sundulan pemain United, Marouane Fellaini, hanya mengenai tiang gawang.
Namun akhirnya pada menit ke-78, Rooney yang memastikan kemenangan dengan tendangan dari jarak 6 yards atau sekitar 5,5 meter.
“Perasaannya khusus, jelas. Selalu hebat bisa mencetak gol atas saingan dan melawan Liverpool, ini hasil yang besar,” jelas Rooney kepada BBC usai pertandingan.
United kini hanya berselisih dua angka dari Tottenham Hotspur yang berada di peringkat empat, posisi yang memastikan untuk lolos ke Liga Champions musim mendatang.
Sementara kekalahan di kandang sendiri membuat Liverpool tetap di peringkat sembilan, dengan enam angka di bawah tim asuhan Louis van Gaal.(Bbc/Nuk)