Datsun Rising Challenge 2 Wujudkan Mimpi Warga Kota Medan Untuk Berbisnis

Head of Datsun Indonesia, Indriani Hadiwidjaja, (kiri), Kepala cabang Nisan dan Datsun cabang Gatot Subroto Medan, Ariston Sinuraya, (paling kiri) foto bersama di acara peluncuran DRC 2, di dealer Datsun, Jalan Adam Malik Medan. Jum'at (4/12/2015).(Dhona)
Head of Datsun Indonesia, Indriani Hadiwidjaja, (kiri), Kepala cabang Nisan dan Datsun cabang Gatot Subroto Medan, Ariston Sinuraya, (paling kiri) foto bersama di acara peluncuran DRC 2, di dealer Datsun, Jalan Adam Malik Medan. Jum’at (4/12/2015).(Dhona)

TRANSINDONESIA.CO – Datsun yang bergerak dibidang otomotif mengajak masyarakat khususnya para risers membuat bisnis yang berdampak positif bagi masyarakat. Dimana Kota Medan menjadi kota ke empat, sesudah Jakarta, Makasar dan Bandung dalam peluncuran Datsun Rising Challenge (DRC) 2 yakni kompetisi proposal bisnis berbasis pemberdayaan masyarakat.

Head of Datsun Indonesia, Indriani Hadiwidjaja, mengatakan sejalan dengan semangat datsun untuk merealisasikan mimpi menjadi kenyataan, program DRC 2 berusaha memberikan akses kepada para risers untuk mewujudkan mimpi, salah satunya dengan mewujudkan bisnis impian mereka.

“Berfokus dengan tema social entrepreneuship, program DRC 2 ini mengajak para risers juga bisa menyalurkan ide-ide kreatif mereka sekaligus memperdalam pengetahuan kewirausahan dengan para pakar dan praktisi terpercaya,” ujarnya disela peluncuran Datsun Rising Challenge 2 di dealer Datsun, Jalan Adam Malik Medan, Jum’at (4/12/2015).

Dijelaskannya, DRC 2 merupakan gelombang kedua dari program DRC yang telah menuai kesuksesan besar pada tahun 2013, saat para peserta diajak untuk mengajukan proposal ide wirausaha dan belajar tentang bagaimana membangun bisnis mereka secara berkelanjutan.

“Kompetisi datsun rising challenge 2 diharapkan dapat menginspirasi para calon social entrepreneur dengan pengetahuan terkini yang dibutuhkan untuk mendirikan dan mengembangkan bisnis, serta memberikan solusi permasalahan sosial di masyarakat dengan prinsip-prinsip kewiraushaan,” ungkapnya.

DRC 2 telah resmi dimulai pada tanggal 13 oktober lalu dan menargetkan 2000 proposal dan akan menyeleksi lima proposal terbaik dari seluruh Indonesia. Setiap pemenang akan mendapatkan 1 unit mobil Datsun GO+Panca dan uang tunai sebesar Rp50 juta yang bisa digunakan sebagai modal awal usaha. Untuk mengikuti kompetisi ini, para calon peserta dapat mengunduh formulir pendaftaran di DRC 2 dan menyerahkan proposal bisnisnya di website hingga 20 Januari 2016

Ariston Sinuraya, selaku Kepala cabang Nisan dan Datsun cabang Gatot Subroto Medan, mengatakan. Berkat dukungan dari para risers, Datsun dapat terus berkembang di Indonesia, khususnya di kota Medan.

“Melalui DRC, harap kami kegiatan ini bisa dimanfaatkan dengan baik oleh para risers di Medan untuk mewujudkan bisnis impian mereka,” ujarnya. (Dhon)

Share