Ibu dan Anak Ditemukan Tewas Berlumuran Darah

       Ilustrasi
Ilustrasi

TRANSINDONESIA.CO – Seorang ibu, Dayu Priambarita, 45 tahun dan anaknya Yowel Imanuel, 5 tahun, ditemukan tewas berlumuran darah akibat luka tusuk di dalam rumahnya di Perumahan Aneka Elok Blok A13 No.8 RT15/09 Kelurahan Penggilingan, Kecamatan Cakung, Jakarta Timur, Kamis (8/10/2015) sore.

Pembunuhan ibu dan anak tersebut terungkap ketika suami korban, Heno Puji Laksono, 46 tahun, pulang kerja pada pukul 18:00 WIB.Kedua jasad korban ditemukan di kamar tidur utama. Sang ibu tewas di atas tempat tidur, sedangkan sang anak tergeletak di lantai.

Kapolres Metro Jakarta Timur, Kombes Pol Umar Faroq mengatakan, dari hasil pemeriksaan medis diperkirakan korban dibunuh sekira pukul 16:00 WIB. Pada pintu dan jendela rumah tak ditemukan kerusakan. Karena itu, menurut Kapolres, diduga korban tewas murni karena dibunuh, bukan karena perampokan.

Kapolres melanjutkan, saat kejadian pintu rumah tidak dalam keadaan terkunci. Selain itu, senjata tajam yang digunakan pelaku juga tidak ditemukan di lokasi kejadian.

“Pintu rumah dalam keadaan tidak terkunci, jadi dengan mudah orang dapat masuk ke dalam. Tidak ditemukan pisau di seputar lokasi. Darah di kasur dan lantai,” kata Umar, Jumat (9/10/2015).

Suami korban sehari-sehari menjalankan usaha pembuatan kusen kayu di Bekasi.(Idham/Min)

Share