Jajang C. Noer Kena Tuah di Kutai Kartanegara
TRANSINDONESIA.CO – Aktris senior Jajang C. Noer menjadi salah satu artis yang terlibat dalam film ‘Senja di Kota Raja’. Karena film itu mengangkat keindahan alam Kutai Kartanegara, Jajang pun terbang ke kabupaten yang konon merupakan daerah terkaya di Indonesia itu.
Bagi Jajang, ini merupakan yang kedua ia mengunjungi Kalimantan. Aktris kelahiran Paris, Perancis ini mengaku mengalami tuah sehingga kembali menjejak daratan Borneo.
“Ada pameo di masyarakat sini yang bilang, sekali minum air sungai Mahakam. Pasti dia akan kembali lagi. Dan disini lah saya sekarang,” kata Jajang saat jumpa pers film ‘Senja di Kota Raja’ di Pendopo Bupati, Tenggarong, Kutai Kartanegara (Kukar), Kalimantan Timur, Sabtu (14/6/2014).
Tenggarong merupakan salah satu kota yang dilewati Sungai Mahakam. Bagi penduduk lokal, sungai ini memiliki makna penting bagi roda kehidupan masyarakat.
Keindahan Mahakam pula yang akan diangkat dalam film ‘Senja di Kota Raja’. Bupati Kukar, Rita Widyasari, menyimpan harapan agar masyarakat Indonesia makin mengenal Kukar lewat film ini. Senja di Kota Raja rencananya akan dirilis di bioskop nasional pada November mendatang.
“Kami ingin seperti Sumatera Selatan dan Bangka Belitung. Tempat itu dikenal lewat film. Saya ingin masyarakat Indonesia mengenal kami. Apalagi cerita di film ini mengisahkan nyamannya tinggal disini. Kukar itu indah, nyaman, happy dan menjadi begitu banyak kesempatan. Kami masih butuh orang pintar untuk bekerja disini,” sahut Rita.(lp6/tan)