65% Pasar Ponsel Android Dikuasai Samsung

samsung merk

 

TRANSINDONESIA.co, Taiwan : Sebagian besar orang pasti tahu kalau Samsung adalah salah satu vendor handset Android terbesar di dunia. Perusahaan asal Korea Selatan itu menyediakan berbagai tipe perangkat, dari mulai produk low-end, middle-end, hingga high-end.

Ubergizmo melaporkan, pusat perdagangan Taiwan mempublikasikan bahwa Samsung kini telah menguasai sekitar 65% pangsa pasar smartphone Android secara global, meninggalkan sebagian besar para pesaingnya jauh di belakang.

Mengutip laman Digitimes, Samsung Electronics saat ini masih mendominasi pasar smartphone Android global dengan market share 65%. Disusul LG Electronics, HTC, Sony Mobile Communications, dan Motorola Mobility yang masing-masing memiliki market shares 7%, 6%, 5%, dan 4%.

Trans Global

Dari semua pesaing Samsung, Lenovo diprediksi memiliki kesempatan yang tinggi untuk bertengger di belakang Samsung. Dalam artian, perusahaan asal China itu disebut bakal menyalip LG yang saat ini berada di posisi nomor 2 sebagai produsen smartphone Android terkemuka.

Langkah akuisisi Lenovo atas Motorola Mobility diharapkan dapat mendongkrak market share. Lenovo secara luas dikenal di wilayah Asia sebagai vendor yang menyajikan perangkat berkualitas dengan harga terjangkau.

Kedua hal itu diprediksi dapat dijadikan senjata ampuh untuk melengserkan posisi LG. Terlebih Lenovo memiliki pangsa pasar yang tinggi untuk smartphone Android di China dan pasar negara berkembang lainnya, sementara Motorola Mobility mempunyai reputasi yang baik di pasar Amerika Serikat dan Eropa.(dgt/fen)

Share