TRANSINDONESIA.CO – Baru dua hari dibuka jalan tol Cikopo – Palimanan (Cipali), dua orang tewas dalam dua kecelakaan berbeda tersebut.
Kabid Humas Polda Jawa Barat, Kombes Pol Sulistyo Pudjo Hartono, menjelaskan, kecelakaan pertama terjadi pada Kamis (18/6/2015) dini hari sekira pukul 03.00 WIB di KM 94.200.
“Kejadian pertama terjadi antara Truk Colt Diesel AG 8375 UH yang bertabrakan dengan kendaraan Toyota Avanza A 1007 VE,” jelasnya dalam pesan singkat yang diterima Okezone.
Menurutnya, setelah kedua kendaraan tersebut saling bertabrakan, kendaraan Toyota Avanza yang kehilangan kendali menabrak Truk Fuso AG 9934 B yang tengah berhenti di pinggir jalan karena mengalami pecah ban.
Akibatnya pengemudi mobil Toyota Avanza, Suwandi, mengalami luka berat, dan penumpangnya bernama Rohmat meninggal dunia. Usai kejadian seluruh korban langsung dievakuasi ke RS Tamrin Purwakarta.
Sementara itu kejadian kedua menimpa Toyota Inova B 1175 BVB yang datang dari arah Palimanan menuju Cikopo. Saat berada di lajur cepat, kendaraan tiba-tiba oleng ke kiri atau keluar dari badan jalan. Mobil yang kehilangan kendali tergelincir dan masuk ke parit hingga terhenti setelah menabrak tebing parit.
“Dalam kejadian kedua korban atas nama Tuti Iriani meninggal dunia. Untuk kepentingan penyelidikan korban sudah dibawa ke rumah sakit terdekat, sedangkan mobil telah dievakuasi ke PJR Cilameri,” tukasnya.(okz/din)