Penjual Senjata Api Rakitan Di Medan Ringkus

Senjata api ilegal.9yan)
Senjata api ilegal.9yan)

TRANSINDONESIA.CO – Subdit III/Jahtanras Polda Sumut berhasil menangkap Suriono dan Sudung Hasibuan yang akan bertransaksi senjata api jenis Revolver rakitan dengan Rudi yang akan membeli senjata tersebut di Pasar IV Percut Sei Tuan, Jumat (31/10/2014) pukul 22.00 WIB. Informasi transaksi di dapatkan dari informasi masyarakat mengenai adanya transaksi penjualan senjata api.

Petugas yang melakukan penyamaran akhirnya menangkap ke tiga pelaku saat akan menyerahkan senjata api rakitan tersebut.

“Kita langsung tangkap para pelaku saat akan bertransaksi,” ujar Kabid Humas Polda Sumut, AKBP Helfi Assegaf, Minggu (2/11/2014).

Menurutnya, pemilik senjata api yang akan dijual Suriono dan Sudung kepada Rudi masih dalam tahap pengembangan. Amri mengatakan kawasan Percut Sei Tuan merupakan daerah yang marak peredaran senjata api.

“Kita sudah beberapa kali menangkap para pelaku penjualan senjata api,” katanya.(sur)

Share