Teknik Elektro Univeritas Pamulang dan PII Gelar Seminar Nasional

TRANSINDONESIA.co | Teknik Elektro Univeritas Pamulang bersama Persatuan Insinyur Indoneia (PII) akan menggelar seminar nasional yang bertajuk “Technology Floating PV, Opportunity and Challenge” secara daring, Sabtu 29 Januari 2022, pukul 08.00 WIB.

Seminar Nasional dengan platform zoom ini akan dihadiri Ir. Taufik Subhi Ahmad ST, IPM, Asean Eng, seorang Electrical Principal & Senior Specialist Engineer, Serta Seflahir Dinata, ST, M.Pd, yang sekarang menjabat Wakaprodi Teknik Elektro.

Seminar yang membahas perkembangan Pembangkit Listrik Tenaga Surya (PLTS) di Indonenesia ini juga mengundang para peneliti dari akademisi atau praktisi dari Universitas Pamulang maupun diluar universitas untuk mengirimkan paper jurnal (Paper Submission).

Menurut Taufik Subhi Ahmad professional yang bekerja di Adhi karya, menerangkan bahwa PLTS di Indonesia cukup besar karena berada di jalur katulistiwa dan mendapatkan sinar matahari Sepanjang tahun.

“Dalam road map pengembangan pembangkit EBT 2021-2030, 4680MW akan di penuh oleh pembangkit tenaga Surya (PV). Floating PV mendapatkan porsi potensial 612MW dari 7 waduk di berbagai Daerah di seluruh Indonesia,” kata Taufik yang juga sebagai sekretaris PII Cabang Kota Bekasi.

“Seperti apa technologi yang dapat diterapkan serta tantangan nya apa saja untuk mewujudkannya, seminar ini akan memperjelas perihal tersebut,” pungkasnya.[ris]

Share