Update Tabrakan “Maut” Beruntun di Tol Cipularang 9 Orang Tewas
TRANSINDONESIA.CO – Kecelakaan maut melibatkan tabrakan beruntun 21 kendaraan di Tol Cipularang KM 92 Purwakarta, Jawa Barat, arah ke Jakarta, Senin (2/9/2019) mengakibatkan 9 orang tewas.
Kapolres Purwakarta AKBP Matrius mengatakan kecelakaan maut pada pukul 12:30 mengakibatkan korban meninggal dunia.
“Kita masih terus mendata, sementara korban awal tabrakan ada 6 orang meninggal dan 8 orang luka-luka dalam kecelakaan beruntun,” kata AKBP Matrius.
Secara terpisah, Karo Penmas Divisi Humas Polri Brigjen Pol Dedi Prasetyo menyatakan update data tiga jam setelah kecelakaan tersebut korban meninggal dunia bertambah tiga orang.
“Update data pukul 15.30, jumlah korban meninggal dunia menjadi sembilan orang dan korban mengalami luka berat delapan orang,” terang Dedi Prasetyo.
Dari 21 kenderaan dari berbagai jenis seperti truk, bus dan mobil pribadi yang tabrakan beruntun, menyebabkan 4 kenderaan terbakar di dalam ruas tol arah Jakarta.
Sementara, korban luka sudah dibawa ke RS Bayu Asih Purwakarta, Rumah Sakit Siloam Purwakarta, dan Rumah Sakit Thamrin Purwakarta.
Hingga malam ini, jumlah korban meninggal dunia belum diketauhi apakah masih bertambah.
Sedangkan Kasatlantas Polres Purwakarta, AKP Ricky Adi Pratama mengungkapkan dugaan awal penyebab kecelakaan maut itu akibat medan jalan yang menurun.
“Diduga kecelakaan tol Cipularang penyebabnya karena medan jalan yang menurun, ditambah pengemudi kurang menjaga jarak aman hingga terjadi ttabrakan beruntun,” ungkap AKP Ricky.
Menurutnya, kendaraan pertama yang paling depan dalam kecelakaan beruntun itu berawal dari truk. “Tetapi sampai saat ini masih dilakukan penyelidikan,” ujarnya.
Sementara, informasi yang dihimpun Transindonesia.co, hingga malam ini jalan Tol Cipularang arah ke Jakarta masih terjadi kelambatan hingga dua jam. [MIL/BSH]