Refly Harun Dicopot Sebagai Komisaris Utama Jasa Marga

Dalam RUPSLB tersebut diputuskan untuk mencopot Refly Harun sebagai komisaris utama Jasa Marga

Refly Harun.[IST]
TRANSINDONESIA.CO | JAKARTA – PT Jasa Marga (Persero) Tbk pada Rabu (5/9) kemarin melaksanakan Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa (RUPSLB). Dalam RUPSLB tersebut diputuskan untuk mencopot Refly Harun sebagai komisaris utama Jasa Marga.

Direktur Utama Jasa Marga Desi Arryani mengatakan dari RUPSLB tersebut mengangkat Sapto Amal Damandari sebagai Komisaris Utama atau Komisaris Independen menggantikan Refly. Selain itu juga mengangkat Anita Firmanti Eko Susetyowati sebagai Komisaris Jasa Marga.

Selain itu, pemberhentian dengan hormat Kushartanto Koeswiranto dari jabatannya sebagai Direktur SDM dan Umum juga dilakukan dalam RUPSLB. “Begitu juga memberhentikan dengan hormat saudara Boediarso Teguh Widodo dari jabatannya sebagai komisaris,” kata Desi usai RUPSLB Jasa Marga, Rabu (5/9).

Saat ini, Kushartanto sudah memiliki posisi baru setelah ditunjuk menjadi Direktur SDM Pertamina pada 29 Agustus 2018. Dengan begitu, Desi memastikan Jasa Marga menunjuk Direktur Keuangan Donny Arsal sebagai pelaksana tugas jabatan Direktur SDM dan Umum Jasa Marga.

Dengan adanya perubahan direksi tersebut, berikut susunan dan jabatan Dewan Komisaris & Direksi Jasa Marga:

Direktur Utama: Desi Arryani

Direktur Keuangan: Donny Arsal

Direktur Pengembangan: Adrian Priohutomo

Direktur Operasi I: Mohammad Sofyan

Direktur Operasi II: Subakti Syukur

Direktur Sumber Daya Manusia & Umum: Alex Denni.[]

 

Sumber: Republika

Share