Kota Bekasi Produksi Coklat Khas Teluk Pucung

TRANSINDONESIA.CO – Sekretaris Camat Bekasi Utara Zalaludin, menutup kegiatan pelatihan wirausaha baru produksi coklat yang di ikuti oleh warga Kelurahan Teluk Pucung, di Aula Kelurahan Teluk Pucung, Kota Bekasi, Jawa Barat, kemaren.

Pelatihan ini diselenggarakan selama empat hari oleh Forum Lembaga Pemberdayaan Masyarakat (LPM) Kecamatan Bekasi Utara, bekerjsama dengan Balai Besar Penelitian.

Tema yang diusung pada kegiatan ini adalah meningkatkan keterampilan dan produktivitas dalam menciptakan nilai tambah dan mampu menjawab tantangan zaman.

Pelatihan wirausaha produksi coklat oleh warga Kelurahan Teluk Pucung, di Aula Kelurahan Teluk Pucung, kemaren.[BEN]
Sekcam Zalaludin mengatakan untuk awal ini mereka membuatan coklat dengan bungkus menggunakan gambar LPM Kelurahan Teluk Pucung dan nanti akan ada lagi kegiatan seperti ini namun sedang proses perekrutan untuk calon pesertanya.

“Dengan pelatihan ini saya berharap mereka bisa mengembangkan usaha secara mandiri atau kelompok untuk dapat meningkatkan produk khas Bekasi dan ciri khas daerah,” kata Zalaludin.

Selain itu warga bisa berwirausaha dan membantu para suami dalam menambah penghasilan keluarga sehingga akan meningkatkan perekonomian dan kesejahteraan mereka serta akan meningkatkan pendapatan daerah tambahnya.[BEN]

Share