Kebakaran Gerbong KA di Tanjung Priok Masih Diselidiki

TRANSINDNONESIA.CO – Gerbong 1 dan Gerbong Pembangkit (Genset) Kereta Ekonomi Kerta Jaya jurusan Surabaya (Pasarturi)- Jakarta (Tanjung Priok) terbakar di jalur Kereta Api (KA) Jalan Kampung Muara Bahari, Tanjung Priok, Jakarta Utara, berhasil dipadamkan.

Api berhasil dijinakkan sekira pukul 14.25 WIB dengan bantuan 7 unit mobil pemadam kebakaran.

Kasubbag Humas Polres Metro Jakarta Utara, Kompol HM. Sungkono mengatakan, peristiwa terjadi pada pukul 13.00 WIB. Saat itu kereta Kerta Jaya tengah diparkir di jarak 100 meter dari stasiun.

Gerbong kreta api terbakar.[IMH]
Gerbong kreta api terbakar.[IMH]
“Ada dua gerbong yang terbakar, lagi dicuci, diparkir di dekat Stasiun Tanjung Priok, tiba-tiba keluar api dan membesar,” ujar Kompol Sungkono, Kamis 25 Agustus 2016.

Kereta tersebut dipersiapkan untuk perjalanan menuju ke Surabaya. Namun tiba-tiba keluar percikan api dari salah satu gerbong.

Api kemudian membesar dan menghanguskan dua gerbong kereta. Api saat ini sudah berhasil dipadamkan. Tidak ada korban jiwa dalam peristiwa tersebut. “Untuk penyebabnya apa, masih diselidiki,” katanya.[Imh]

Share