Ndeso untuk Dunia

TRANSINDONESIA.CO – Produk-produk lokal sebenarnya unik dan penuh makna filosofi dalam yang sering terlupakan. Indonesia yang unik dari alam, manusia, dan kebudayaanya hingga karya-karyanya.

Dari sisi kuliner, sangat beragam penuh dengan cita rasa, dongeng dan kesenian sarat makna dan filosofis. Cara hidup masyarakat yang memiliki makna dalam akan keyakinan dan penghormatan kepada sang pencipta dan sesamanya.

Karya lokal sering dianggap kelas rendah, kurang seni, ndeso bahkan sering dipandang sebelah mata. Kita lupa bahwa tatkala yang lokalan bila dikemas, dimaknai dan dimarketingkan secara profesional akan menjadi sesuatu yang fenomenal.

Chryshnanda Dwilaksana.[SOF]
Chryshnanda Dwilaksana.[SOF]
Memahami makna dibalik dari fenomena membutuhkan kepekaan, keahlian, kepedulian bahkan kecintaan untuk selalu bisa membanggakan. Tatkala mampu memahami maka ini bagai menemukan Telur Rajawali yang dierami induk ayam kampung. Mampu menyadarkan dan menerbangkan kemana-mana.

Kearifan lokal yang mendunia akan menjadi sesuatu fenomenal karena mampu memberi sumbangan inspirasi bagi hidup dan kehidupan manusia.

Trans Global

Sisi keindahan, perjuangan, ajaran-ajaran akan hidup dan kehidupan, keberlanjutan dan penghormatan ini akan menjadi suatu pelestarian dan pemanfaatan keindahan.

Indonesia tidak perlu menjual kekayaan untuk menjadi fenomenal, menjual keindahan semestinya sudah sangat berlebih.

Ini tantangan sekaligus harapan mengangkat yang lokal menjadi sesuatu yang fenomenal. Dari desa untuk dunia……semoga …..[CDL-21062016]

Penulis: Chryshnanda Dwilaksana

Share