Fotografer Afrika Selatan Tewas Kecelakaan di Bali
TRANSINDONESIA.CO – Kepolisian Sektor Kuta Utara di Kabupaten Badung, Bali, tengah menyelidiki kematian seorang warga negara Afrika Selatan yang diduga akibat kecelakaan sepeda motor.
“Kasus ini masih dalam penyelidikan dan sudah ditangani oleh Polres Badung,” kata Kepala Polsek Kuta Utara Komisaris Polisi Wayan Arta Ariawan di Denpasar, Jumat (12/2016).
Menurut dia, korban Gerhard Engel Brectht (42) ditemukan tewas tertindih sepeda motor Honda Vario berwarna hitam bergaris putih dengan nomor pelat DK 6404 LP.
Wisatawan asing itu ditemukan tak bernyawa di dalam got di Jalan Raya Batubolong, tepatnya di depan Restoran La Dunia, Kecamatan Kuta Utara, sekitar pukul 06.30 Wita.
Warga setempat kemudian melaporkan penemuan mayat warga asing itu kepada kepolisian setempat.
Petugas kepolisian kemudian mendatangi tempat kejadian perkara dan menghubungi pihak terkait untuk evakuasi.
Korban yang diketahui tinggal di Jalan Berawa Tibubeneng itu tewas akibat benturan keras yang diduga akibat kecelakaan lalu lintas.
Petugas medis dari Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Badung kemudian mengevakuasi jasad korban yang berprofesi sebagai fotografer itu ke Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Kapal, Kabupaten Badung.[Ant/Oki]