Sinabung Kembali Meletus
TRANSINDONESIA.CO – Gunung Sinabung kembali bererupsi, sejak Minggu (3/1/2016), dinihari, dua kali letusan degan ketinggian bervariasi.
Gunung Sinabung yang berstatus Awas (level IV), mengakibatkan jumlah pengungsi sampai saat ini mencapai 2.590 kepala keluarga dari 9.319 jiwa.
“Letusan Sinabung pertama pada pukul 06:00, dengan tinggi kolom erupsi mencapai 1500 meter. Dengan arah angin tenang menuju ke barat. Pada erupsi kedua pukul 09:33, tinggi kolom erupsi mencapai 2500 meter (2,5 km) arah angin dominan ke barat,” kata Pemantau Gunung Api (PGA) Sinabung, Derry, Minggu (3/1/2016).
Pada siang ini bagian kepudan Sinabung tertutup kabut, asap putih tebal keluar dari kepudan Sinabung sesaat berubah menjadi warna hitam pekat yang melambung tinggi ke atas dengan durasi mencapai sekitar lima menit.(Tie)