Bank Mandiri Lanjutkan Ekspansi Jaringan ATM

Deretan ATM Mandiri.(TRANSINDONESIA.CO/DOK)
Deretan ATM Mandiri.(TRANSINDONESIA.CO/DOK)

TRANSINDONESIA.CO – Bank Mandiri terus memperkuat posisinya dengan kembali memperluas jaringan Anjungan Tunai Mandiri (ATM). Muali bulan April hingga Juni 2015 telah terinstal sebanyak 3375 unit ATM merek Wincor Nixdorf, selaku penyedia solusi perangkat keras, perangkat lunak, dan layanan untuk ritel dan perbankan.

Jaringan ATM Bank Mandiri yang kini telah mencapai 17.000 unit merupakan representasi dari jalur layanan terkemuka Bank Mandiri dengan adanya peningkatan tajam di dalam jumlah transaksi. Sistem ATM ini tidak hanya melayani penarikan tunai, tetapi juga melayani isi ulang kartu prabayar untuk e-toll yang semakin populer di kalangan masyarakat.

Mengingat banyaknya jalan bebas hambatan di Indonesia, khususnya di Ibu kota Jakarta, dan untuk sebagian besar masyarakat Indonesia yang masih menggunakan uang tunai sebagai alat pembayaran, uang tunai masih menjadi media pembayaran paling favorit di pintu tol sebagai pemicu utama antrian panjang di pintu-pintu tol. Pemegang kartu e-toll, yang menawarkan transaksi pembayaran nirsentuh, dapat membayar tol dengan jauh lebih cepat, bahkan tanpa harus menghentikan laju kendaraannya.

Wincor Nixdorf, perusahaan asal Jerman, mengembangkan piranti lunak yang digunakan untuk mengisi ulang kartu e-toll melalui ATM Bank Mandiri dan bertanggung jawab untuk terus mengembangkan sistem ini ke depannya.

Untuk menjadi yang terdepan, Bank Mandiri berniat untuk menyediakan lebih banyak layanan bernilai tambah seperti ini di masa depan melalui berbagai penawaran yang berorientasi pada konsumen.

Selain itu, berbagai layanan lainnya akan bertransformasi menjadi saluran layanan self-service untuk mewujudkan efisiensi yang lebih baik.

“Untuk kesekian kalinya, Bank Mandiri memilih Wincor Nixdorf sebagai mitra sistem ATM kami karena telah terbukti paling handal dalam segi operasional. Selain itu, sistem ini memungkinkan kami untuk menyediakan lebih banyak layanan dan fungsi yang dibutuhkan. Contoh layanan yang telah terbukti handal dan bernilai tambah bagi para nasabah kami adalah layanan e-toll dan solusi keamanan intelligent yang melindungi para nasabah kami dari berbagai upaya manipulasi terhadap ATM,” ujar SVP Transaction Banking Retail Bank Mandiri, Rahmat Broto Triaji.(ant/met)

Share