PMI Labuhanbatu Peringati 10 Tahun Tsunami Aceh

Ketua PMI Labuhanbatu memimpin apel Hari Relawan dan peringatan 10 Tahun Tsunami Aceh dilapangan Ika Bina, Rantauprapat, Jumat (26/12/2014).(Man)
Ketua PMI Labuhanbatu memimpin apel Hari Relawan dan peringatan 10 Tahun Tsunami Aceh dilapangan Ika Bina, Rantauprapat, Jumat (26/12/2014).(Man)

TRANSINDONESIACO – Dalam rangka Hari Relawan dan 10 tahun Tsunami Aceh, Palang Merah Indonesia (PMI) Labuhanbatu, Sumatera Utara, melakukan donor darah yang diikuti puluhan relawan yang terdiri dari pengurus dan masyarakat di Taman Bina Raga, Rantauprapat, Jumat (26/12/2014).

Apel Siaga yang digelar di Lapangan Ika Bina, Rantauprapat itu, pada malam ini juga dilaksanakan syukuran Hari Relawan di rumah Ketua PMI Labuhanbatu, dr Alwi Mujahit Hasibuan di Jalan Dewi Sartika No. 2, Rantauprapat.

“Peringatan Hari Relawan dan 10 tahun Tsunami Aceh, dilaksanakan secara khidmat ini untuk mengenang ribuan korban akibat dahsyatnya tsunami pada tahun 2002 lalu,” Alwi saat memimpin gelar apel tersebut.

Usai gelar apel, para sukarelawan mengikuti gerak jalan santai dan donor darah dengan semangat kemanusian.

“Totalitas tanpa batas untuk kemansuian,” tutur Alwi menyebut tema Hari Relawan 2014 ini.(man)

Share