Wonder Woman Tampil Baru

wonder-women-tampil-baruGal Gadot berperan sebagai Wonder Woman.

 

TRANSINDONESIA.CO – Selain menampilkan Batman, sekuel kedua film Superman juga menghadirkan superhero DC Comics lainnya: Wonder Woman. Dalam film bertajuk Batman v Superman: Dawn of Justice itu, Wonder Woman diperankan oleh artis sekaligus model Gal Gadot.

Penampilan Wonder Woman versi film garapan sutradara Zack Snyder berbeda dibandingkan terdahulu. Tak ada lagi celana berwarna biru bermotif bintang serta atasan berwarna merah.

Dalam foto yang diunggah oleh Snyder di Twitter, sosok Wonder Woman versi modern terlihat lebih tangguh. Dalam balutan kostum berwarna cokelat, ia tampak memegang sebilah pedang.

Perbedaan lainnya juga tampak pada sepatu bot yang lebih tinggi serta bentuk tiara. Film Batman v Superman: Dawn of Justice dijadwalkan rilis tahun 2016. Film ini akan kembali menampilkan Henry Cavill sebagai Superman dan Ben Affleck akan memulai debutnya sebagai Batman.(sis)

Share