Pilih Kasih, Warga AS Korban MH370 Terima Asuransi Lebih Besar?

keluarga korban mh370Keluarga korban penumpang pesawat Malaysia Airlines MH370 bersitegang dengan polisi saat mereka berunjuk rasa dekat Hotel Lido di Beijing, Selasa (25/3). (rts)

TRANSINDONESIA.CO, Kuala Lumpur : Nilai kompensasi bagi keluarga para penumpang MAS MH370 dinilai dapat berbeda tiap penumpang. Dilansir dari CNBC, para ahli asuransi menyebutkan, perbedaan kompensasi itu dikarenakan perbedaan warga negara.

Keluarga penumpang AS kemungkinan bisa mendapatkan kompensasi yang lebih banyak dari keluarga warga Asia. Berdasarkan perjanjian Konvensi Montreal, maskapai MAS harus membayar kompensasi kepada keluarga penumpang sekitar 176 ribu dolar AS.

Saat ini, pihak maskapai telah memberikan kompensasi sebesar 5 ribu dolar AS. Namun, para kerabat juga dinilai dapat menuntut lebih dengan jumlah yang bervariasi.

“Kompensasi untuk korban yang meninggal berbeda antara penumpang AS dan penumpang selain warga AS,” kata Terry Rolfe, pemimpin praktik penerbangan di Integro Insurance Broker.

Lanjutnya, jika klaim tersebut dibawa ke pengadilan AS, tentu nilainya sangat berbeda daripada dibawa ke pengadilan lain.

“Dan bagi warga AS, tak masalah jika mereka membawanya ke pengadilan AS,” tambahnya.

Rolfe memperkirakan pengadilan Amerika dapat membayar kompensasi antara 8-10 juta dolar AS per penumpang. Namun, nilai kompensasi itu akan sangat berbeda di luar AS. Di Cina, ia memperkirakan pihak keluarga akan menerima kompensasi kurang dari 1 juta dolar AS tiap penumpangnya.

Allianz, pembayar asuransi utama dari maskapai MAS, telah membayarkan klaim terkait peristiwa ini. Sementara itu perusahaan asuransi Jerman tidak memberikan komentarnya, namun Telegraph melaporkan bahwa sekitar 110 juta dolar AS telah dimasukkan dalam rekening kompensasi dan telah disetujui oleh Allianz.

Berdasarkan Konvensi Montreal, klaim tersebut dapat diajukan di salah satu dari lima tempat berikut: domisili perusahaan, lokasi utama perusahaan, tempat tiket dibeli, tujuan penerbangan, atau tempat tinggal penuntut.

Penumpang pesawat MAS MH370 berasal dari 14 negara yang berbeda. Sebanyak 152 penumpangnya merupakan warga Cina, 38 penumpang warga Malaysia, 7 penumpang Indonesia, 6 penumpang Australia, 3 penumpang Amerika, dan lainnya warga negara lain.(rep/fen)

Share