ITS Luncurkan “Kampus Bersepeda”

sepeda kampus

 

TRANSINDONESIA.co, Surabaya : ITS meluncurkan program “kampus bersepeda” di halaman rektorat setempat, Senin, untuk mendukung budaya bersepeda di lingkungan kampus dan mengurangi polusi kendaraan bermotor.

“Kami sudah memiliki 300-an sepeda dari sumbangan alumni dan mitra industri, seperti Bank Mandiri, tapi kami meluncurkan 45 sepeda terlebih dulu untuk uji coba dalam 4-6 bulan ke depan,” kata Rektor ITS Prof Dr Ir Tri Yogi Yuwono DEA, didampingi Ketua IKA ITS Jawa Timur Arief Wisnu.

Ia menjelaskan program “kampus bersepeda” bisa diikuti dengan cara mengisi formulir permohonan yang dapat diunduh di website its.ac.id, lalu menyerahkan fotokopi Kartu Identitas dan Kartu Tanda Mahasiswa (KTM) ITS yang masih berlaku.

“Nantinya, mereka akan tercatat sebagai member yang nantinya dapat meminjam dan mengembalikan pada shelter sepeda yang ada pada beberapa lokasi di kampus ITS,” katanya.

Jam layanan penggunaan sepeda kampus adalah pukul 06.00 WIB sampai dengan pukul 16.00 pada hari yang sama. Apabila melebihi waktu penggunaan, maka penyerahan sepeda kampus diserahkan di Posko SKK Pusat.

“Kami akan menyediakan beberapa shelter peminjaman dan pengembalian sepeda, bahkan nantinya juga ada shelter reparasi sepeda. Kalau sukses, maka ratusan sepeda akan dapat dipakai, tapi 45 sepeda yang ada akan kami evaluasi dulu, sebab kampus ITS sangat terbuka,” katanya.(ant/ats)

 

 

 

Share