Ini 17 Pati TNI Dinaikan Pangkatnya

Panglima Jenderal TNI Gatot Nurmantyo memberi ucapan selamat kepaa Pati yang mendapat kenaikan pangkat.
Panglima Jenderal TNI Gatot Nurmantyo memberi ucapan selamat kepaa Pati yang mendapat kenaikan pangkat.

TRANSINDONESIA.CO – Sebanyak 17 Pati (Perwira Tinggi) TNI berdasarkan Surat Perintah Panglima TNI Nomor Sprin/2213/VIII/2015 tanggal 31 Agustus 2015, menerima kenaikan pangkat satu tingkat lebih tinggi dari pangkat semula. Upacara laporan Korp Kenaikan Pangkat dipimpin langsung oleh Panglima TNI Jenderal TNI Gatot Nurmantyo, bertempat di Ruang Hening Mabes TNI Cilangkap Jakarta Timur, Senin (31/8/2015).

Mengawali sambutannya, Jenderal TNI Gatot Nurmantyo mengucapkan selamat dan berbahagia kepada para Jenderal, Laksamana dan Marsekal, atas anugerah kenaikan pangkat pada hari ini. Ucapan yang sama, kepada keluarga masing-masing, dengan harapan anugerah kenaikan pangkat ini semakin memperbesar nilai syukur, dan dapat membangkitkan semangat baru dalam melaksanakan tugas yang diembankan negara.

Jenderal TNI Gatot Nurmantyo juga menyampaikan bahwa, kenaikan pangkat Pati TNI sering kali dilaksanakan, namun Panglima TNI berharap kepada seluruh perwira untuk tidak berpretensi bahwa laporan kenaikan pangkat ini hanya sebagai seremonial belaka, namun sebaliknya, bahwa para perwira harus mampu menangkap pesan yang terkandung pada acara kenaikan pangkat, serta substansi yang diamanatkan sebagai petunjuk perencanaan, yang secara cerdas digunakan bagi pengembangan olah pikir dalam jabatan, sejalan kenaikan pangkat yang para perwira sandang.

Share
Leave a comment