TRANSINDONESIA.CO – Seorang perempuan, penghuni Apartemen Sudirman Park ditemukan tewas diduga akibat terjatuh dari kamarnya. Mayat perempuan WN India itu ditemukan tergeletak di area lobby Tower B, Kavling 35, Tanah Abang, Jakarta Pusat, Minggu (20/7/2014) sore.
Kapolsek Metro Tanah Abang, AKBP Anom Setyadi mengatakan, perempuan yang diketahui bernama Rachne, seorang WN India ditemukan sekira pukul 17.35 WIB oleh seorang petugas keamanan setempat, Tuhono.
Berdasarkan keterangan saksi Tuhono, sebelum korban ditemukan, terdengar ada sesuatu yang terjatuh. Saat dicek di lokasi ternyata, jasad wanita tersebut sudah tergeletak.
“Yang (saksi) menjelaskan ketika berada di sekitar lokasi sedang berdiri tiba-tiba terlihat sesuatu jatuh dan ternyata sesosok manusia dengan kondisi posisi tidur miring ke kanan, dengan kondisi perut pecah terurai, kaki dan tangan patah,” terang Kapolsek.
Dijelaskan Kapolsek, pascapenemuan mayat tersebut, sekira pukul 19.30 WIB, datang seorang pria WN India bernama Sanjay bersama dengan anak laki-lakinya yang menangis dan mengaku bahwa yang terjatuh itu adalah istrinya.
Masih kata Kapolsek, Sanjay saat itu menuturkan bahwa istrinya tengah berada seorang diri di kamar apartemen tersebut. “Korban berada sendirian di kamar di lantai B 25 BG Apartemen Sudirman Park,” katanya.
Saat dilakukan olah TKP polisi menemukan semacam surat wasiat dalam bahasa India. “Pintu belakang terbuka, ditemukan satu lembar kertas dengan tulisan India, di antaranya diterjemahkan artinya ‘Saya sering marah-marah sama anak-anak’,” papar Kapolsek.
Hingga kini, pihak Kepolisian belum bisa menyimpulkan motif dari aksi nekat wanita berusia 40 tahun tersebut.
“Motifnya diduga mengalami depresi karena sering marah-marah,” pungkasnya.(dam)