Kapolri Lantik Delapan Kapolda
TRANSINDONESIA.CO – Kapolri Jenderal Pol Idham Azis pimpin serah terima jabatan (Sertijab) delapan Kapolda di ruang Rupatama, Mabes Polri, Jalan Trunojoyo, Jakarta Selatan, Senin (31/8/2020). Sertijab tertuang dalam surat telegram Kapolri nomor ST/4427/VIII/2020 tanggal 3 Agustus 2020.
Delapan Kapolda baru yang dilantik adalah:
1. Kapolda Kalimantan Timur Irjen Pol Herry Rudolf Nahak
2. Kapolda Kalimantan Utara Irjen Pol Bambang Kristiyono
3. Kapolda Sulawesi Utara Irjen Pol Panca Putra S.
4. Kapolda Sulawesi Selatan Irjen Pol Merdisyam
5. Kapolda Sulawesi Tenggara Brigjen Pol Yan Sultra Indrajaya
6. Kapolda Sulawesi Tengah Brigjen Pol Abdul Rakhman Baso
7. Kapolda Nusa Tenggara Timur Irjen Pol Lotharia Latif
8. Kapolda Gorontalo Brigjen Pol Akhmad Wiyagus.
Selain delapan Kapolda baru, beberapa pejabat Polri juga mendapatkan kenaikan pangkat yakni, 10 perwira naik pangkat dari Brigjen menjadi Irjen dan 12 Perwira berpangkat Kombes menjadi Brigjen.
Perwira yang naik pangkat dari Brigjen menjadi Irjen adalah:
1. Irjen Pol Komarzul Zaman
2. Irjen Pol Dr. Agung Makbul
3. Irjen Pol Agung Wicaksono
4. Irjen Pol Abdul Rakhman Baso
5. Irjen Pol Armed Wijaya
6. Irjen Pol Verdianto Iskandar Bitticaca
7. Irjen Pol Johanis Asadoma
8. Irjen Pol Akhmad Wiyagus
9. Irjen Pol Yan Suktra Indrajaya
10. Irjen Pol Imam Sugianto
Perwira yang mendapat kenaikan pangkat dari Kombes ke Brigjen adalah:
1. Brigjen Pol Desmawan Putra
2. Brigjen Po Tjahyono Prawoto
3. Brigjen Pol Taufik Pribadi
4. Brigjen Pol Darto Juhartono
5. Brigjen Pol Heru Dwi Pratondo
6. Brigjen Pol R. Ahmad Nurwakhid
7. Brigjen Pol Sumrat Dwiyanto
8. Brigjen Pol Wisnu Andayana
9. Brigjen Pol Hadi Gunawan
10. Brigjen Pol Rian R Djajadi
11. Brigjen Pol Rusdi Hartono
12. Brigjen Pol Aby Nursetyanto.[kar/mil]