Kapal Kargo Tenggelam di Yunani, 13 Orang Hilang

TRANSINDONESIA.co | Pihak berwenang Yunani hari Minggu (26/11) mengatakan sedang melakukan operasi penyelamatan untuk menemukan 13 awak kapal kargo yang tenggelam di lepas pantai Pulau Lesbos dalam kondisi badai.

Kapal “The Raptor,” yang diregistrasi di Komoro, sedang dalam perjalanan dari Aleksandria, Mesir menuju Istanbul, Turki ketika musibah terjadi Minggu pagi. Kapal itu membawa 6.000 ton garam.

Kapal itu memiliki 14 awak, termasuk delapan warga Mesir, empat warga India dan dua warga Suriah.

Pasukan Penjaga Pantai mengatakan berhasil menyelamatkan seorang awak yang berkewarganegaraan Mesir. Delapan kapal dagang, dua helikopter dan satu kapal frigat Angkatan Laut Yunani ikut menyisir kawasan itu untuk menemuka korban lainnya. Namun kondisi laut sedang sangat tidak bersahabat. Dinas Layanan Cuaca mengatakan angin berkecepatan lebih dari 80 kilometer per jam bertiup di kawasan itu. [voa]

Share