Pimpinan dan anggota Pansus I LKPJ DPRD Provinsi Jawa Barat kunjungan kerja ke Dinas Sosial Provinsi Jawa Barat dalam rangka pembahasan LKPJ Gubernur Tahun Anggaran 2022, di Ruang Rapat Dinas Sosial Provinsi Jabar, Kamis 27 April 2023. [Transindonesia.co /DPRD Jabar]
TRANSINDONESIA.co | Pimpinan dan anggota Pansus I LKPJ DPRD Provinsi Jawa Barat melaksanakan kunjungan kerja ke Dinas Sosial Provinsi Jawa Barat dalam rangka pembahasan LKPJ Gubernur Tahun Anggaran 2022, di Ruang Rapat Dinas Sosial Provinsi Jabar, Kamis 27 April 2023.
“Dinsos itukan target di RPJMD ini memang tercapai, karena memang targetnya segitu. Kita ingin mengubah, karena kita ingin menyelesaikan masalah di Jawa Barat ini,” kata Ketua Pansus I LKPJ DPRD Provinsi Jawa Barat, Jajang Rohana.
Selama ini, yang menjadi keluhan di Dinsos itu masih terkait data masyarakat miskin atau DTKS. Sebab, masih ada saja masyarakat miskin yang merasa tidak terdata saat pemberian bantuan.
“Karena kalau data salah, perencanaan salah dan program juga tidak akan tepat sasaran,” katanya.
Menurut Jajang, jangan takut saat melakukan perbaikan data terjadi lonjakan angka kemiskinan.
“Ya, jangan takut. Tidak masalah, yang penting ke depan itu pembangunan itu jadi lebih terarah. Menyelesaikan permasalah sosial di Jawa Barat itu harus ada skala prioritas, dan inilah yang harus diubah kebijakannya,” ucapnya.[nal]
